Kabupaten Malang- Bupati Malang, Drs. H. M. Sanusi, MM, merayakan buka puasa Ramadhan hari pertama bersama Majlis Ta’lim Roudlotul Mutaqqin di Masjid Roudlotul Muttaqin, Girimoyo, pada Selasa (12/3) petang. Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Malang, Drs. Didik Gatot Subroto, S.H, M.H, beberapa Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Malang, Camat, dan Forkopimcam Karangploso.
Dalam kesempatan itu, sebelum berbuka puasa bersama, Bupati menyampaikan pesan bahwa di Bulan Ramadhan ini, umat Islam seharusnya bersyukur atas kehadiran Allah SWT yang telah memberikan berbagai karunia dan rahmat-Nya, memasuki bulan suci Ramadhan yang penuh berkah. Bupati juga mengingatkan bahwa bulan ini mengandung malam yang penuh keberkahan, yang nilainya lebih tinggi dari seribu bulan.
Lebih lanjut, Bupati menjelaskan bahwa Allah SWT telah mewajibkan ibadah puasa pada siang hari dan ibadah malamnya adalah waktu untuk melakukan sholat sunnah. Puasa di bulan suci Ramadhan dianggap sebagai ladang pahala yang berlipat ganda. “Kita perlu meningkatkan amalan ibadah lainnya sebagai tanda kesungguhan kita dalam ketaatan kepada Allah SWT. Dengan memenuhi dua hal, yaitu beriman dan bertaqwa, umat dijamin Allah SWT akan memberikan kesejahteraan dan pengampunan dosa,” ungkap Bupati Malang.
Selain itu, Bupati juga mengajak semua untuk menyambut bulan suci Ramadhan dengan rasa syukur dan kegembiraan penuh. Dia mendorong untuk berlomba-lomba dalam melakukan amal kebaikan, seperti berzikir, tadarus Al-Qur’an, mengikuti pengajian, beristighfar, berdoa, sholat malam, tarawih, memberikan infaq dan sedekah, serta meningkatkan iman dan taqwa kepada Allah SWT melalui ibadah puasa selama satu bulan penuh.
Penulis : Yahya Rosidi