InfoMalangRaya, Indonesia – Kiprah Maurice Steijn sebagai pelatih AFC Ajax hanya berlangsung 4 bulan saja. Senin (23/10/2023) tengah malam WIB, manajemen klub resmi mengumumkan Steijn sudah dilepas dari posisinya.
“Ajax dan Maurice Steijn akan segera berpisah. Manajemen klub dan Steijn telah mencapai kesepakatan bahwa sang pelatih akan mundur dari posisinya,” urai pernyataan Ajax seperti dikutip InfoMalangRaya dari akun X-nya.
Direktur klub, Jan van Halst, menyebut performa dan hasil buruk yang diraih Ajax sebagai alasan utama perpisahan dengan Steijn. Dia menyebut eks pelatih Sparta Rotterdam itu mulai ragu soal kepantasan dirinya menangani tim.
“Kami telah bekerja bersama secara intensif dan profesional dalam beberapa bulan terakhir. Namun, hasil yang diraih buruk dan perkembangan tim tertinggal. Itu sebabnya kami kembali duduk bersama pada hari ini,” ucap Van Halst di laman resmi klub.
Dia menambahkan, “Maurice juga sekarang mengindikasikan bahwa dirinya ragu apakah masih jadi sosok yang tepat untuk klub ini. Secara bersama-sama, kami mencapai simpulan bahwa lebih baik untuk berpisah.”
Maurice Steijn Mengaku Gagal
Keraguan yang dirasakan Maurice Steijn sangat bisa dipahami. Posisi AFC Ajax yang berada di papan bawah klasemen sementara Eredivisie adalah bukti kerjanya tak membuahkan hasil bagus. Dia pun tak memungkiri hal tersebut.
“Kami sepakat ini adalah yang terbaik bagi Ajax meskipun saya berpikir ini benar-benar memalukan. Semua orang tahu saya sudah melakukan segala yang saya mampu untuk membawa Ajax ke posisi yang sebenarnya. Namun, saya tak berhasil,” ujar Steijn.
Sebegai pengganti Steijn, manajemen Ajax seperti diungkapkan Van Halst menunjuk Hedwiges Maduro. Dia akan memegang kendali tim untuk sementara waktu. Pada saat bersamaan manajemen klub akan kembali mencari pelatih baru.
Kabar yang beredar menyebutkan, John van’t Schip jadi target utama Ajax untuk jadi pelatih sementara hingga musim ini berakhir. Bahkan, Voetbal International melaporkan, Ajax ingin eks pelatih timnas Yunani itu mulai menangani tim pada 1 November nanti.
Kemungkinan John van’t Schip menjadi pelatih baru Ajax sangat terbuka lebar. Menurut Algemeen Dagblad, manajemen klub langsung mengontak dia setelah Steijn mundur. Lalu, De Telegraaf melaporkan, Van’t Schip juga sangat berminat menangani eks klubnya itu.