InfoMalangRaya, Indonesia – Posisi Manchester City memang tergeser ke posisi ke-3 klasemen sementara setelah imbang 3-3 dengan Tottenham Hotspur, akhir pekan lalu. Namun, Pep Guardiola tetap yakin The Cityzens akan mampu mempertahankan gelar juara Premier League.
Tak bisa dimungkiri, kiprah Man. City musim ini terbilang berat. Dalam 14 pekan, mereka sudah menelan 2 kekalahan dan 3 kali imbang. Sebagai perbandingan, The Cityzens hanya 1 kali kalah dan 2 kali imbang dalam jumlah laga yang sama pada musim sebelumnya. Guardiola tahu persis hal itu. Namun, dia menilai mentalitas Man. City sudah terbukti.
“Perasaan saya hari ini mengatakan, kami akan menjuarai Premier League. Jika bermain pada level seperti yng ditunjukkan saat melawan Liverpool dan Tottenham, kami akan memenanginya lagi,” urai Pep Guardiola dalam konferensi pers jelang laga melawan Aston Villa seperti dikutip InfoMalangRaya dari Manchester Evening News.
Dia menambahkan, “Orang-orang sudah tak lagi percaya setelah 3 kali imbang, tapi kami merasa bahwa kami akan melakukannya lagi. Kami tahu ini tak akan mudah karena tak ada tim yang pernah melakukannya (4 kali juara beruntun). Kesulitan memang ada. Musim lalu pun begitu. Namun, jika Anda tanya saya hari ini, kami akan juara lagi.”
Motivasi Pep Guardiola
Bagi Pep Guardiola, situasi yang dihadapi Manchester City saat ini tidak lantas melunturkan keyakinan. Tantangan menorehkan rekor baru dan berada dalam posisi mengejar dua tim di atasnya justru menambah motivasi untuk bekerja lebih baik lagi dan meraih kesuksesan.
“Hari ini. motivasi kami adalah mencoba dan bekerja lebih baik. Kadang kala, putusanputusan yang dibuat memang menolong Anda. Namun, kadang kala pula, tidaklah demikian,” ucap eks pelatih Barcelona dan Bayern Munich tersebut.
Dia lebih lanjut mengungkapkan, “Saya belajar bahwa jika ingin memenangi sesuatu, Anda harus bekerja jauh lebih baik dari para lawan. Ketika Anda hanya berada pada level yang sama, itu tak akan terjadi. Kami harus bekerja jauh lebih baik. Coba tak kebobolan dan bermain.”
Tengah pekan ini, ketangguhan The Cityzens kembali akan diuji. Pasalnya, mereka akan bermain di markas Aston Villa. Statistik mencatat, The Villans merebut 10 kemenangan dan hanya 1 kali kalah dalam 11 laga kandang yang telah dilakoni pada musim ini. Itu jadi ujian pula bagi Pep Guardiola yang tak pernah kalah saat adu taktik dengan Unai Emery.