(Video) Menteri Keamanan ‘Israel’ Bagi-Bagi Senjata Api

InfoMalangRaya.com – Menteri Keamanan Nasional penjajah ‘Israel’ Ben-Gvir mendistribusikan senapan serbu kepada para pemukim ilegal Yahudi di Tepi Barat yang diduduki kemarin (23/10/2023).

Yuk bantu dakwah media BCA 1280720000 a.n. Yayasan Baitul Maal InfoMalangRaya (BMH). Kunjungi https://dakwah.media/

Hal ini dilakukan setelah Itamar Ben-Gvir mengumumkan pekan lalu bahwa kementeriannya telah membeli 10.000 senjata untuk mempersenjatai milisi pemukim Yahudi.
Ia menyebut milisi-milisi tersebut sebagai “tim keamanan” yang akan ditempatkan di sekitar “perbatasan” pemukiman Yahudi di Tepi Barat yang diduduki.
Selain dipersenjatai senapan serbu, setiap anggota milisi akan mendapat helm dan rompi antipeluru.

“Kami akan menjungkirbalikkan dunia hingga kota-kota terlindungi. Saya telah memberikan instruksi untuk mempersenjatai tim keamanan sipil secara besar-besaran untuk memberikan solusi bagi kota-kota, dan agar tidak membiarkan kota-kota tidak terlindungi,” kata Ben-Gvir.
Serangan pemukim terhadap warga Palestina dan properti mereka telah meningkat sejak 7 Oktober ketika ‘Israel’ melancarkan kampanye serangan udara terhadap Jalur Gaza sebagai tanggapan atas penyusupan ke kota-kota ‘Israel’ di sekitar Gaza oleh perlawanan Palestina.Entitas Zionis mengatakan bahwa lebih dari 200 orang disandera pada hari itu, sementara pihak perlawanan Palestina mengatakan bahwa lebih dari 22 orang telah terbunuh dalam pengeboman ‘Israel’ di Gaza.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *