Football5Star.com, Indonesia – Kehadiran Alberto Rodriguez Martin akan menjadi jawaban dari solusi pertahanan Persib Bandung musim lalu. Sebab selain tangguh dalam bertahan, dia juga dianggap rajin mencetak gol dalam situasi bola mati.
Hal itulah yang disuarakan oleh Luis Milla terkait kedatangan bek asal Spanyol itu. Milla menyebutkan kedatangan bek yang pernah bela CD Lugo diharapkan bisa menambah soliditas lini belakang Pangeran Biru pada musim depan.
Memang, Alberto Rodriguez memiliki catatan apik kala membela CD Lugo. Bersama klub Divisi Segunda (LaLiga 2), Spanyol, dia tampil dalam 36 pertandingan dengan sumbangan 3 gol. Catatan gol itu bisa jadi bukti kalau sang bek memang dibutuhkan tim untuk memecahkan kebuntuan.
“Tujuan kami adalah membuat lini pertahanan lebih aman dan kompak. Kami butuh dan ingin membenahi posisi tersebut. Dia banyak bermain dan mencetak tiga gol, itu jumlah yang sangat bagus,” jelas Luis Milla dikutip dari laman resmi Persib.
Akan Terbantu Postur Tubuh Alberto Rodriguez
Selain itu, Milla juga melihat postur tubuh Rodriguez yaitu 191 cukup mendukung. Apalagi, pemain berusia 30 tahun tersebut tetap memiliki kecepatan. Maka dari itu, diharapkan sang bek akan jadi jawaban bagi Maung Bandung yang musim lalu kejebolan cukup banyak.
“Musim lalu, kami mempunyai masalah karena terlalu banyak kebobolan dari serangan balik. Saya paham bahwa dia bisa memperbaiki posisi tersebut,” tutup dia.