InfoMalangRaya, Indonesia – Penyerang Atletico Madrid, Alvaro Morata mengonfirmasi bahwa dirinya tidak akan pindah ke AS Roma musim panas ini. Dia hanya berterima kasih kepada Jose Mourinho yang masih senang padanya sampai saat ini.
Roma sedang mengincar penyerang baru setelah Tammy Abraham menderita cedera parah yang membuatnya akan absen cukup lama.
Nama Morata menjadi salah satu target. Tapi keterbatasan finansial berarti Roma tidak mampu menghabiskan banyak uang musim panas ini dan upaya mereka untuk mengontrak Morata dengan status pinjaman tidak meyakinkan Atletico.
Morata saat ini sedang menjalani tur pramusim ke Meksiko dan dia mengonfirmasi bahwa dirinya tidak akan pergi ke Roma.
“Saya sedang bekerja dan saya sangat senang berada di Meksiko bersama tim. Saya ingin berkembang, saya melakukannya di pramusim ini. Tapi kami para pemain tidak mengontrol pasar transfer,” kata Morata seperti dilansir InfoMalangRaya dari Football Italia.
“Saya di sini untuk menikmati Meksiko, untuk bekerja dengan tim. Saat ini mereka (Roma) bukan pilihan, mereka tidak ada di pikiran saya.”
Alvaro Morata: Saya Berterima Kasih kepada Jose Mourinho
Jose Mourinho adalah pelatih yang memberi debut profesional kepada Morata pada 2010 di Real Madrid.
Namun saat ini dia tak ingin kembali ke Mourinho dan hanya berharap sang pelatih mendapatkan yang terbaik.
“Dia pelatih hebat, dia yang memberi saya kesempatan untuk memainkan pertandingan profesional pertama saya. Saya sangat berterima kasih padanya dan saya mendoakan yang terbaik untuknya,” ucapnya.