Infomalangraya.com, Indonesia – Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti menegaskan bahwa timnya siap untuk melawan Barcelona di final Piala Super Spanyol (15/1/24). Ancelotti mengatakan bahwa dirinya tak masalah jika gagal tampil baik di laga itu selama bisa meraih kemenangan.
Laga El Clasico akan tersaji pada babak final Piala Super Spanyol di Arab Saudi. Ancelotti tentu berniat untuk menambah jumlah trofi dalam kabinetnya.
“Kami melakukannya dengan baik. Kami santai. Tim dan para pemain sudah pulih atau akan pulih untuk pertandingan besok,” ujar Ancelotti seperti dilansir Infomalangraya.com dari laman resmi klub.
“Tim bekerja dengan baik, merasa termotivasi. Kami tinggal selangkah lagi dari trofi pertama musim ini. Kami akan mencoba melakukan apa yang harus kami lakukan, yaitu mencoba memenangkan final.
“Selalu menyenangkan untuk mempersiapkan pertandingan seperti ini. Semua orang bisa melihatnya dan ini akan menjadi tontonan yang luar biasa.
“Jika kami bermain lebih baik dari Barcelona, kami akan menang dalam banyak hal, namun saya juga akan senang untuk menang walaupun kami tidak terlalu pantas mendapatkannya.”
Carlo Ancelotti Puji Xavi Hernandez
Sejak menangani Barcelona pada 2021, Xavi mampu memberi gelar LaLiga dan Piala Super Spanyol untuk Blaugrana. Namun eks pelatih Al-Sadd itu kesulitan di kancah Eropa. Ancelotti berkomentar soal kinerja Xavi sejauh ini.
“Dia melakukan pekerjaannya dengan sangat baik di Barcelona. Dia tidak memiliki pengalaman sebanyak saya, tetapi ketika Anda memulai suatu pekerjaan, Anda tidak memiliki pengalaman itu,” ujar Ancelotti seperti dilansir Infomalangraya.com dari laman resmi klub.
“Ini membantu bahwa dia adalah salah satu gelandang terbaik di dunia. Ini adalah pekerjaan yang berbeda tetapi gagasan yang dia miliki tentang sepak bola akan banyak membantunya dan dia melakukannya dengan sangat baik.”