InfoMalangRaya – Dandim 0833/Kota Malang, Letkol Arm Aris Gunawan bersama Forkopimda Kota Malang menghadiri Upacara Peringatan HUT KORPRI ke-52 dan HUT PGRI ke-78 Tahun 2023.
Bertempat di Depan Balai Kota MalangJalan Tugu No.1 Kelurahan Kiduldalem Kecamatan Klojen Kota Malang, Rabu (29/11/2023).
Dengan mengusung tema, “Korprikan Indonesia,” upaya membangun kesatuan, semangat kebersamaan dan dedikasi di antara pegawai negeri.
Sekda Kota Malang. Erik Setyo Santoso,ST.,MT membacakan sambutan Penasehat KORPRI IMR, I.HENDRASMO, Tema HUT KORPRI Dan PGRI menyampaikan, saat ini di Indonesia tengah terjadi perubahan yang sangat cepat. Yang disebabkan dua hal yaitu perubahan teknologi dan karena perubahan harapan masyarakat yang terus meningkat.
“KORPRI hadir untuk mampu membaca dan menjawab perubahan ini. Guna pengembangan birokrasi Indonesia yang betul-betul mampu menjadi motor penggerak menuju Indonesia Emas,” ujarnya.
Sekda Kota Malang menambahkan, KORPRI ke depannya harus terus menjadi bagian dari kinerja birokrasi. Agar berbagai program pembangunan bisa terlaksana dengan baik dan bisa berdampak positif bagi masyarakat.
“Sebagai aset bangsa, ASN berhak mendapatkan kesejahteraan yang layak. Pemerintah sedang mendesain sistem penggajian yang baru dengan model system dan sistem pensiun yang lebih menyejahterakan,” jelasnya.
Sementara itu Dandim 0833/Kota Malang, Letkol Arm Aris Gunawan dalam kesempatan ini menyampaikan, HUT ke-52 KORPRI dan PGRI. Agar segenap pengurus dan anggota harus adaptif.
“Dalam merespons segala perubahan dengan tetap terus belajar. Dirgahayu KORPRI dan HUT PGRI 2023,” pungkasnya.(*)
The post Dandim 0833/Kota Malang Hadiri Upacara Peringatan HUT KORPRI dan PGRI appeared first on infomalangraya.com.