InfoMalangRaya, Indonesia – Gelandang Sassuolo dan timnas Italia, Davide Frattesi mengkonfirmasi bahwa dirinya sudah meminta klub untuk tidak menjualnya ke Premier League. Frattesi mengatakan bahwa dirinya belum siap pindah keluar Serie A.
Frattesi merupakan salah satu properti terpanas di bursa transfer musim panas ini dan CEO Sassuolo, Giovanni Carnevali sempat mengatakan beberapa pekan lalu bahwa klub Premier League menjadi yang paling serius ingin mendatangkannya.
Tapi Frattesi mengatakan bahwa dirinya meminta Sassuolo untuk tidak melepasnya ke klub Premier League.
“Tawaran dari Premier League? Saya memberi tahu Sassuolo bahwa sejujurnya saya tidak merasa itu langkah terbaik untuk saya sekarang. Saya belum siap untuk pergi ke luar negeri,” ucap Frattesi seperti dikutip InfoMalangRaya dari akun Twitter Fabrizio Romano.
“Saya lebih suka bertahan di Serie A, prioritas saya adalah melanjutkan di Italia, Sassuolo sekarang juga sudah saya beritahu.”
Inter Terdepan Dapatkan Davide Frattesi
La Gazetta dello Sport melaporkan bahwa Inter menjadi klub yang terdepan untuk mendapatkan Frattesi, mengalahkan AS Roma dan Juventus.
I Nerazzurri siap memberi tawaran peminjaman plus kewajiban tebus sebesar 35 juta euro ditambah satu pemain muda, Samuele Mulattieri.
CEO Sassuolo, Giovanni Carnevalli berbicara soal hal ini dan mengkonfirmasi bahwa klub tertarik dengan Mulattieri, tapi itu akan menjadi negosiasi yang terpisah.
“Tidak, karena kami tertarik pada Mulattieri ya, tetapi juga pada pemain Roma, pada banyak pemain muda. Kami tertarik secara independen dari penjualan Frattesi namun, mereka adalah negosiasi yang sepenuhnya terpisah,” kata Carnevalli.
“Kami selalu memperhatikan para pemain muda, dan kami akan melanjutkan kebijakan ini. Jika ada penawaran penting, kami akan mengevaluasinya, jika tidak kami akan pertahankan Frattesi.”