Etidal Saudi dan Telegram Hapus 6 Juta Konten Ekstremis

NASIONAL174 Dilihat

InfoMalangRaya.com– Pusat Global untuk Memerangi Ideologi Ekstremis (Etidal) Arab Saudi dan platform media sosial Telegram telah menghapus lebih dari 6 juta konten ekstremis dalam kurun kuartal pertama 2023, lapor kantor berita Saudi Press Agency (SPA) hari Ahad (2/4/2023).
Kolaborasi antara Etidal dan Telegram menghapus 6.004.218 konten dan total 1.840 kanal yang dipakai oleh kelompok dan pendukung ISIS, al-Qaeda dan Hayat Tahrir al-Sham antara 1 Januari dan 31 Maret 2023 untuk mempromosikan ideologi ekstremis.
Konten yang menjadi target menggunakan bahasa Arab dalam bentuk  file audio, video, PDF.
Tim Etidal mengidentifikasi dan memantau aktivitas ketiga organisasi tersebut di Telegram dan menemukan 2.773.902 konten ekstremis di 477 kanal milik Hayat Tahrir al-Sham, 1.807.215 keping serupa di 1.040 kanal milik ISIS, dan 1.423.101 keping di 323 kanal milik al-Qaeda. Semuanya kini sudah dimusnahkan.
Secara keseluruhan, sejak dimulainya kolaborasi antara Etidal dan Telegram pada Februari 2022 hingga Maret 2023, sebanyak 21.026.169 konten ekstremis telah dihapus dan 8.664 kanal ekstremis telah dihapus.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *