InfoMalangRaya.com– Sebuah bandara internasional di New Zealand memberikan waktu hanya 3 menit bagi calon penumpang dan pengantarnya untuk memberikan pelukan dan salam perpisahan.
Para bos di bandara internasional di selatan kota Dunedin itu mengatakan mereka terkejut dengan respons viral terhadap aturan baru yang diberlakukan pihaknya di zona penurunan mobil.
“Supaya semuanya berjalan lancar, kami telah memasang rambu-rambu baru, termasuk rambu ‘Waktu berpelukan maksimal 3 menit’,” kata kepala eksekutif bandara Daniel De Bono, seperti dilansir AFP Kamis (24/10/2024).
“Ini cara kami untuk bersikap sedikit unik dan mengingatkan orang bahwa area penurunan penumpang adalah tempat untuk mengucapkan selamat tinggal secara capat,” katanya.
“Dan jangan khawatir – pelukan selama 20 detik saja sudah cukup untuk melepaskan oksitosin dan serotonin, hormon bahagia yang meningkatkan kesehatan, jadi tiga menit sudah cukup untuk mengucapkan selamat tinggal dan mendapatkan dosis kebahagiaan Anda.”
Orang yang ingin berpelukan lebih lama dapat menggunakan tempat parkir mobil, di mana 15 menit pertama gratis, katanya.
Orang yang ingin berpelukan lebih lama bisa menggunakan area parkir mobil, di mana 15 menit pertama gratis, kata De Bono.
Pengelola bandara mengatakan pihaknya mulai menerapkan batas waktu berpelukan pada bulan September, dan kala itu minim reaksi publik.
“Kami sangat terkejut melihat besarnya tanggapan publik global terhadap hal ini,” kata eksekutif pemasaran dan komunikasi bandara, Sarah Soper, menanggapi viralnya rambu pembatasan waktu berpelukan itu di media sosial.*