InfoMalangRaya – Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur, Dr dr Sukadiono, MM menekankan, agar masyarakat tidak mudah menelan informasi medsos yang bisa menimbulkan gaduh.
Terlebih menjelang tahun politik mendatang, menurutnya perlu banyak menyaring kebenaran dari munculnya berbagai informasi medsos.
“Jangan terlalu cepat percaya dengan medsos, kita juga sering cepat menjustifikasi (menyimpulkan) informasi ini benar, dan itu salah. Semestinya, tabayyun atau selidiki dulu kebenarannya,” terang Sukadiono, usai memberi tausiyah halal bihalal PCM Kepanjen di SMK Mlavocs Kepanjen, Jum’at (19/5/2023) malam.
Dikatakan, tabayyun ini penting karena justifikasi bisa menimbulkan musibah, jika tidak dilakukan sama sekali.
“Di era medsos ini, maka yang perlu kita kedepankan adalah prasangka baik. Setelah berprasangka baik, baru kita tabayyun. Jangan sebaliknya, belum apa-apa sudah menyalahkan,” tandas Sukadiono.
Ia lalu mencontohkan, munculnya polemik yang dipicu pernyataan oknum BRIN, Andi Pangerang Hasanuddin, belum lama ini. Menurutnya, hal itu muncul karena sikap ketidakhati-hatian dalam bertindak dan mengontrol emosi seorang insan (manusia).
Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur, Dr dr Sukadiono, MM
Soal pemikiran sumbu pendek, juga menjadi hal yang perlu diberi atensi bersama. Menurut Sukadiono, pemikiran cekak merupakan karakter yang perlu disikapi dengan berbagai pendekatan dan dalil-dalil naqli.
“Warga Muhammadiyah di kalangan masyarakat juga perlu banyak diberi pencerahan, agar tidak mudah terprovokasi,” imbau Rektor Universitas Muhammadiyah Surabaya ini.
Ia juga menegaskan, agar warga Muhammadiyah tidak terlalu berlebihan atau fanatik dalam mendukung pihak-pihak tertentu .
“Muhammadiyah tetap menjaga (menghindari) politik praktis, tetap menjaga jarak yang sama dengan siapa pun. Tetapi, kalau kader kita dibutuhkan, ya kita support,” demikian Sukadiono. (Choirul Amin)
The post Hadapi Tahun Politik, Begini Pesan Ketua PW Muhammadiyah Jatim appeared first on infomalangraya.com.