Hasil Carabao Cup: 2 Klub London Lolos dari Lubang Jarum

admin 89 Views
3 Min Read

InfoMalangRaya, Indonesia – Dua klub asal Kota London, Fulham dan Chelsea, dengan susah payah lolos ke semifinal Carabao Cup 2023-24. Keduanya sama-sama harus melewati adu penalti setelah imbang 1-1 pada perempat final yang berlangsung rabu (20/12/2023) dini hari WIB.

Bermain di kandang sendiri, Stadion Stamford Bridge, Chelsea hampir saja disisihkan Newcastle United. Tim asuhan Mauricio Pochettino tertinggal 0-1 oleh gol Callum Wilson pada menit ke-16 dan harus menanti hingga menit ke-2 injury time untuk mencetak gol penyeimbang lewat Mikhailo Mudryk.

Getty Images

Gol penyeimbang dari Mudryk jadi titik balik pada perempat final Carabao Cup itu. Dalam adu penalti, The Bliues tampil perkasa. Cole Palmer, Conor Gallagher, Christopher Nkunku, dan Mudryk menjalankan tugas dengan baik. Sementara itu, di kubu The Magpies hanya Wilson dan Bruno Guimaraes yang sukses. Eksekusi Kieran Trippier dan Matt Ritchie gagal menembus gawang Djordje Petrovic.

“Ya, ini sangat menyakitkan. Perasaan ini sangat sama dengan setelah partai melawan PSG (di Liga Champions). Para pemain telah menunjukkan komitmen luar biasa. Kami mengerahkan sergalanya dan unggul sedemikian lama,” ujar Eddie Howe, manajer Newxcastle, seperti dikutip InfoMalangRaya dari BBC.

Sejarah Baru Fulham

Kisah berkebalikan dialami Fulham. Bertandang ke Stadion Goodison Park milik Everton, mereka unggul terlebih dahulu berkat bunuh diri Michael Keane saat babak pertama bersisa 4 menit. Namun, tuan rumah menyamakan kedudukan lewat gol Beto pada menit ke-82.

Saat adu penalti, The Cottagers dibuat ketar-ketir ketika eksekutor ke-4, Bobby Reid, gagal menjalankan tugasnya dengan baik. Untungnya, eksekutor kelima Everton, Amadou Onana, juga mengalami hal serupa. Carlos Vinicius lantas memaksa adu penalti berlanjut ke tahap sudden death.

Getty Images

The Cottagers lantas keluar sebagai pemenang dan lolos ke semifinal Carabao Cup 2023-24 setelah eksekusi Idrissa Gueye gagal, sementara Tosin Adarabioyo melakukan tugasnya dengan baik. Itu jadi torehan rekor baru bagi The Cottagers. Inilah kali pertama mereka lolos ke semifinal ajang Piala Liga Inggris.

“Para pemain sudah tampil luar biasa dengan dukungan kami (staf kepelatihan) dan manajemen. Kami ingin membuat sejarah bagi klub ini. Itulah keseriusan kami di ajang ini, bukan hanya pada pertandingan malam ini,” ucap manajer Fulham, Marco Silva.

Hasil Perempat Final Carabao Cup 2023-24

  • Port Vale 0-3 Middlesbrough (Jonny Howson 11, Morgan Rogers 23, Matt Crooks 53)
  • Everton 1-1 Fulham (Beto 82 – Michael Keane 41-bd; Fulham menang adu penalti 7-6)
  • Chelsea 1-1 Newcastle (Mykhailo Mudryk 90+2 – Callum Wilson 16; Chelsea menang adu penalti 4-2)

Jadwal Sisa:
Liverpool vs West Ham

Share This Article
Leave a Comment