InfoMalangRaya, Indonesia – Pemain Barcelona, Ilkay Guendogan menjalani debut tak resminya di laga pramusim melawan Arsenal, (27/8/23). Guendogan mengatakan bahwa dirinya butuh adaptasi, tapi dia juga meminta rekan-rekan timnya beradaptasi dengan cara bermainnya.
Barca harus takluk dengan skor 3-5 di laga yang diadakan di Stadion SoFi, AS. Robert Lewandowski, Raphinha, dan Ferran Torres mencetak gol untuk Barcelona sementara Bukayo Saka, Kai Havertz, brace Leandro Trossard, dan Fabio Vieira mencetak gol untuk The Gunners.
Guendogan langsung menjadi starter di laga itu dan berduet dengan rekrutan baru lainnya, Oriol Romeu. Dia berkomentar soal permainannya.
“Saya harus beradaptasi dengan rekan setim saya dan mereka beradaptasi dengan saya,” ucap Guendogan seperti dikutip InfoMalangRaya dari Barca Universal.
“Saya tahu posisi yang saya mainkan, tetapi semuanya baru. Saya harus beradaptasi dengan rekan tim saya dan mereka harus beradaptasi dengan saya. Kami harus mengenal otomatisme.”
Ilkay Guendogan: Yang Terpenting Adalah Kesabaran
Eks kapten Manchester City itu mengatakan bahwa Barca sudah tahu ingin bermain seperti apa musim ini, dan butuh kesabaran untuk mencapai itu.
“Kami memiliki gagasan yang sangat jelas tentang sepak bola yang ingin kami mainkan. Saya pikir hal yang paling penting sekarang adalah bersabar. Strukturnya tidak 100 persen tetap. Semua orang tahu ke mana kami ingin pergi,” ujar Guendogan.
“Saya sangat senang. Jelas, kami bisa bermain lebih baik, tapi saya pikir kami bersaing melawan lawan yang hebat. Kami bisa berbuat lebih baik, kami melakukan beberapa kesalahan sendiri, tapi itu adalah pertandingan uji coba pertama kami di pramusim.”