InfoMalangRaya, Indonesia – Kesal bukan kepalang. Begitulah Joshua Kimmich setelah Bayern Munich menang 8-0 atas SV Darmstadt 98, Sabtu (28/10/2023). Pasalnya, dia terkena kartu merah hanya setelah 4 menit laga berjalan. Itu membuat dia dipastikan absen pada Der Klassiker melawan Borussia Dortmund pada pekan depan.
Wasit Martin Petersen tak memberi ampun kepada Kimmich yang melanggar keras Marvin Mehlem di luar kotak penalti. Itu karena Kimmich jadi orang terakhir. Andai dia dilewati, Mehlem tinggal berhadapan langsung dengan kiper Manuel Neuer.
“Itu kartu merah yang sangat bodoh. Aku sangat kesal karena harus absen melawan Dortmund,” urai Joshua Kimmich seperti dikutip InfoMalangRaya dari Sport1. “Itu betul-betul kesalahanku.”
Hal yang membuat Kimmich tambah kecewa, itu adalah kartu merah langsung pertama yang diterima Kimmich dalam 496 pertandingan pada karier profesionalnya. Tak heran bila dia begitu kritis menilai hal tersebut.
Kritik untuk Joshua Kimmich
Meskipun demikian, Joshua Kimmich tak sepenuhnya menerima putusan wasit martin Petersen yang langsung mencabut kartu merah dari sakunya. Dia menilai Marvin Mehlem juga sengaja menjatuhkan diri setelah ditarik oleh dia.
“Mehlem menerka secara tepat. Pada awalnya, aku menarik dia, tapi dia terus berlari. Ketika dia kemudian terjatuh, sebetulnya tak ada lagi kontak. Aku tak bertanggung jawab atas hal itu,” ucap Kimmich. “Namun, aku tetap bersalah karena kehilangan bola.”
Poin terakhir itu pula yang dikritik eks kapten Bayern, Lothar Matthaeus. Dia menyebut Kimmich telah salah mengambil putusan saat menerima bola sebagai orang terakhir di lini pertahanan. Bukannya langsung mengamankan, dia malah coba mendribel.
“Sebagai pemain nomor enam, pemain bertahan, dia ingin mendribel. Kami belajar di level junior D, setidaknya pada masa saya, bahwa Anda tak boleh mendribel di pertahanan. Anda harus menggiring bola ke ruang kosong, mengoper atau melepaskan umpan panjang,” kata Matthaeus.
Bayern Krisis Gelandang Tengah
Mengenai hal itu, Joshua Kimmich juga sudah menyadarinya. Dia mengaku telah salah mengambil putusan pada situasi yang kemudian berbuah kartu merah dari wasit Martin Petersen tersebut.
“Aku baru melihat rekamannya lagi. Aku tak punya cukup keberanian untuk mengoperkan bola kepada (Kim) Min-jae. Itu karena striker lawan berspekulasi terhadapku dan dia berhasil,” ujar Kimmich.
Gara-gara kartu merah yang diterima Kimmich, Bayern kini dibayangi krisis gelandang tengah pada Der Klassiker. Sebelumnya, Leon Goretzka harus absen setelah menjalani operasi karena patah tulang telapak tangan. Alhasil, hanya tinggal Konrad Laimer yang tersedia.
Opsi lain yang bisa diambil pelatih Thomas Tuchel adalah Aleksandar Pavlovic atau menarik Jamal Musiala dari posisi nomor 10. Namun, Tuchel mengaku belum memikirkan hal itu. Satu hal yang pati, kata dia, kehilangan Kimmich pada Der Klassiker sangatlah berat.