Juni, Tenant Malang Plaza Boyongan ke Sarinah

MALANG RAYA200 Dilihat

Infomalangraya – MALANG KOTA – Usai menyetujui relokasi ke Sarinah, para tenant (penyewa stan) terdampak kebakaran Malang Plaza mulai boyongan per 1 Juni nanti.  Biaya sewa yang sebelumnya hanya ditanggung sebulan oleh manajemen Malang Plaza, kini bakal bertambah menjadi empat bulan. Hal itu sudah disepakati dalam pertemuan antara perwakilan para tenant dan kuasa hukum manajemen Malang Plaza kemarin (19/5).
Kuasa hukum manajemen Malang Plaza Solehoddin mengatakan, dalam pertemuan bersama tenant, pihaknya menawarkan relokasi ke Sarinah. Bagi tenant yang bersedia direlokasi ke Sarinah, manajemen Malang Plaza akan menanggung biaya sewa selama empat bulan.
”Dari tawaran yang kami sampaikan, para tenant setuju. Kami akan menanggung sewa mereka selama empat bulan,” terang dia.

Selain biaya sewa, lanjutnya, manajemen Malang Plaza juga bakal membantu branding hingga mekanisme lain. Seperti penataan stan dan peralatan tenant. ”Jadi mulai Juni nanti mereka tinggal masuk,” imbuh dia.
Sementara itu, kuasa hukum tenant Abdul Wahab Adhinegoro memaparkan, para tenant menyetujui tawaran manajemen Malang Plaza. Mulai dari jangka waktu biaya sewa yang ditanggung, pengaturan stan, promosi, hingga sarana prasarana (sarpras).
Rencananya, tenant akan direlokasi ke lantai dua Sarinah. Sementara difokuskan untuk konter HP, sedangkan stan UMKM ditempatkan di lantai lain.
Disinggung terkait kerugian, dari 125 tenant sudah ada 90 tenant yang masuk pendataan. Total kerugian yang sudah terdata mencapai Rp 19,8 miliar. ”Kami memang tidak membicarakan ganti rugi dulu, karena ingin fokus agar tenant bisa direlokasi dulu,” tegas Wahab.
Ke depan, pihaknya berencana melakukan investigasi untuk menentukan pihak-pihak yang wajib memberi ganti rugi, baik manajemen Malang Plaza, bioskop Mandala 21, maupun PT Hakim Sentosa. Selain itu, pekan depan pihaknya akan bertemu Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Malang untuk membahas bantuan perbankan yang akan disalurkan kepada tenant yang membutuhkan.(mel/dan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *