Menit Bermainnya Turun Drastis, Matthijs de Ligt Bereaksi

OLAHRAGA176 Dilihat

InfoMalangRaya, Indonesia – Matthijs de Ligt masih belum mendapat kesempatan tampil sebagai starter bersama Bayern Munich di musim 2023-24. De Ligt kembali tampil sebagai pemain pengganti pada partai melawan Bayer Leverkusen, Sabtu (16/9) lalu.

De Ligt mengaku tidak mendapat penjelasan berarti di balik minimnya menit bermainnya musim ini. Namun, ia tidak mau terlalu ambil pusing dan menyerahkan persoalan menit bermainnya kepada pelatih kepala, Thomas Tuchel.

Istimewa

“Tidak, saya tak mendapat penjelasan apa pun dari pelatih. Saya rasa, pelatih juga tidak perlu memberikan penjelasan apa pun,” ujar De Ligt dilansir Football5Star dari Sport1.

“Satu-satunya hal yang saya bisa lakukan adalah, bekerja keras dalam setiap kesempatan di atas lapangan. Saya menyerahkan sisanya kepada pelatih,” sambung bek sentral asal Belanda itu.

POSISI MATTHIJS DE LIGT MASIH AMAN

Direktur olahraga Bayern, Christoph Freund, turut buka suara mengenai situasi De Ligt. Freund mengatakan status De Ligt sebagai pemain kunci tetap tidak berubah meski menit bermainnya turun drastis.

“Dia masih menjadi anggota penting di skuat kami. Saat ini, kami punya tiga bek sentral kelas dunia dan kami membutuhkan semuanya untuk mengarungi musim,” ujar Freund kepada Bild.

Istimewa

“Tentu saja situasi ini tidak ideal, dia ingin terus bermain. Tapi, saya yakin menit bermainnya akan semakin bertambah seiring berjalannya waktu. Dia selalu memberikan performa memuaskan dalam setiap sesi latihan,” imbuhnya.

Berkurangnya menit bermain bersama Bayern diyakini tidak akan mengganggu posisi De Ligt di timnas Belanda. De Ligt diprediksi bakal menjadi palang pintu andalan Oranje pada partai Kualifikasi EURO 2024 bulan depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *