Infomalangraya –
IMR, Blitar : Meski harga beras sedang melambung tinggi, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Blitar memastikan stok beras dalam kondisi aman. Terlebih untuk kebutuhan warga Kota Blitar menjelang Ramadan 2024.Hal itu disampaikan oleh Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Blitar, Hakim Sisworo. Sampai saat ini harga beras di pasaran Kota Blitar masih terbilang mahal, untuk beras medium seharga Rp13.000-Rp15.000 per kilogramnya. Sedangkan, beras premium seharga Rp16.000-Rp18.000 per kilogramnya. Namun dia memastikan, sampai saat ini ketersediaan stok beras masih aman.”Untuk stok kemarin kami cek ke beberapa agen masih aman dan kami berencana akan kembali memantau ke lapangan. Apalagi untuk kebutuhan Ramadhan,” ucapnya, Senin (26/2/2024).Dijelaskan Hakim, rencananya dalam waktu dekat Disperindag dengan Satgas Pangan Kota Blitar akan melakukan pengecekan stok kebutuhan pangan di sejumlah agen dan pedagang. Mulai dari beras, gula pasir, minyak goreng dan lain sebagainya.”Nanti sebelum Ramadhan kami bersama Satgas Pangan Kota Blitar akan mengecek stok kebutuhan langan ke sejumlah agen,” jelasnya.Sekedar diketahui, Pemkot Blitar selama tiga hari berturut-turut menggelar operasi pasar beras murah di Pasar Tradisional. Kegiatan ini sebagai upaya untuk menstabilkan harga beras yang sampai saat ini masih melambung tinggi. Dalam kegiatan tersebut, beras dijual seharga Rp10.400 per kilogramnya dalam kemasan 5 kilogram seharga Rp52.000 dan warga hanya diperbolehkan membeli 10 kilogram beras atau dua pack.
Leave a Comment
Leave a Comment