Mike Maignan Kirim Kode ke Paris Saint-Germain

OLAHRAGA180 Dilihat

InfoMalangRaya, Indonesia – Mike Maignan tak berjanji bakal menghabiskan sisa kariernya bersama AC Milan. Maignan tidak mau menutup peluang pindah ke Paris Saint-Germain (PSG) di masa depan.

Maignan lahir dan besar di Paris, Prancis. Kiper berusia 28 tahun itu pun mengaku tidak keberatan apabila harus pulang kampung ke ibu kota Prancis suatu hari nanti.

Getty Images

“Saya adalah warga Paris. Tapi, saat ini saya masih terikat kontrak bersama Milan,” ujar Maignan dilansir Football5Star dari laman Football Italia.

“Tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi di masa depan. Kita lihat saja nanti,” sambung penjaga gawang utama timnas Prancis itu.

MIKE MAIGNAN AKAN HADAPI PSG DI LIGA CHAMPIONS

PSG merupakan salah satu lawan yang harus dihadapi Maignan dan AC Milan di Liga Champions 2023-24. Kedua tim tergabung dengan Borussia Dortmund dan Newcastle United di grup F.

Maignan mengaku sudah siap menghadapi tantangan PSG. Ia merasa cukup familiar dengan gaya permainan Les Parisiens karena telah beberapa kali menghadapi Kylian Mbappe dan kolega.

Istimewa

“Ketika masih bermain untuk Lille, saya telah beberapa kali menghadapi PSG. Jadi, mereka adalah lawan yang cukup familiar. Pertandingan melawan PSG pastinya akan berlangsung intens dengan tempo tinggi, sangat cocok dengan saya,” tuntasnya.

Rossoneri baru akan menghadapi PSG di pekan ketiga fase grup Liga Champions pada 26 Oktober mendatang. Laga tersebut rencananya dilaksanakan di Parc des Princes.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *