InfoMalangRaya.com– Paus Fransiskus, hari Sabtu (1/5/2023), keluar dari rumah sakit di Toma setelah dirawat karena penyakit bronchitis. Kepada para jurnalis yang menunggunya, pemimpin Katolik itu berkata bahwa dia masih hidup.
Fransiskus, 86, dibawa ke Gemelli Polyclinic pada hari Rabu setelah menghadiri acara rutin mingguan bertemu jemaat di St. Peter’s Square dan mengeluhkan kesulitan bernapas. Rohaniwan tertinggi Katolik itu diberikan pengobatan antibiotik secara intravenal saat dirawat, kata Vatikan seperti dilansir Associated Press.
Pagi hari sebelum dibawa ke rumah sakit, Paus tampak bersemangat menemui para jemaat.
Ketika seorang anak lelaki menunjukkan gips yang menyanggah lengannya, Paus mengisyaratkan seolah bertanya, “Apakah kamu memiliki pena?” Tiga pelayanannya bergegas menyodorkan penanya. Fransiskus mengambil salah satunya lalu membubuhkan tanda tangan ke gips anak lelaki tersebut.
Ketika awak media menghujani Paus dengan pertanyaan dia menjawab dengan suara rendah yang mendekati bisikan, menunjukkan bahwa dia merasa tidak enak badan – “Saya merasa sakit,” katanya sambil menunjuk ke bagian tengah perutnya – gejala yang membuat tim medis merujuknya ke rumah sakit pada hari Rabu.
Hari Sabtu, ketika keluar dari rumah sakit Fransiskus kembali ditanya wartawan, bagaimana keadaannya sekarang, dengan bergurau dia menjawab, “Saya masih hidup, tahu kan.” Pemuka Katolik itu pun mengacungkan sebuah ibu jarinya.
Guna menunjukkan bahwa Paus Fransiskus sudah membaik kondisinya, Vatikan merilis jadwal lengkap acara yang akan dihadirinya dalam acara Pekan Kudus, serangkaian acara menjelang Paskah.
Dalam acara Misa Minggu Palma dan Misa Paskah pada tanggal 9 April, keduanya diadakan di St. Peter’s Square, seorang kardinal Vatikan akan mendampingi Paus Fransiskus selama acara berlangsung. Praktik ini dilakukan sejak pemimpin Katolik itu mengalami kesulitan bergerak karena sakit di bagian lutut.*
Leave a Comment
Leave a Comment