Pelatih Athletic Bilbao: Nico Williams Tidak akan ke Mana-Mana!

OLAHRAGA284 Dilihat

InfoMalangRaya, Indonesia – Pelatih kepala Athletic Bilbao, Ernesto Valverde, akhirnya buka suara mengenai masa depan Nico Williams. Valverde memastikan Williams tidak pergi ke mana-mana dan bakal memulai latihan pramusim bersama Los Leones pada 12 Agustus mendatang

Sepanjang musim panas 2024, Williams memang santer diberitakan bakal pindah ke Barcelona. Menurut laporan media-media Spanyol, Los Leones hanya bersedia melepas Williams dengan banderol 60 juta euro, sesuai dengan release clause yang berada di kontrak sang pemain.

Istimewa

“Saya tahu ini merupakan hal yang cukup penting. Tapi, saya tidak mau mengulangi pernyataan ini di masa depan,” tegas Valverde seperti dikutip Football5Star dari laman Football Espana.

“Nico masih terikat kontrak dengan kami. Kami sangat senang dengan kehadirannya. Kami pun masih menunggu kedatangannya pada sesi latihan pramusim di tanggal yang telah ditentukan,” sambung nakhoda berumur 60 tahun itu.

ATHLETIC BILBAO BERSEDIA MEMBERIKAN WILLIAMS LIBUR TAMBAHAN

Williams saat ini sedang menjalani masa liburan. Winger berumur 21 tahun itu diizinkan berlibut selama empat pekan karena baru saja membawa timnas Spanyol menyabet gelar EURO 2024.

Valverde mengaku tidak keberatan memberikan Williams libur cukup panjang. Pasalnya Williams serta pemain Los Leones lainnya yang tampil di EURO 2024 membutuhkan waktu liburan agar bisa menjalani musim baru dengan kondisi terbaik.

Istimewa

“Nico sempat menghubungi saya dan meminta beberapa hari liburan ekstra. Dia, Unai (Simon) dan Dani (Vivian) ingin menambah jatah libur karena baru saja tampil di turnamen internasional.”

“Saya mengucapkan selamat atas keberhasilan mereka meraih gelar juara. Mereka pun saya beri waktu libur selama empat pekan karena musim lalu berlangsung sangat intens dan kami harus menghadapi banyak sekali pertandingan penting di masa depan,” tuntasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *