InfoMalangRaya, Indonesia – Pelatih Manchester City, Pep Guardiola kini mengakui pentingnya Rodri di lini tengah timnya. Guardiola sudah mencoba segala cara untuk menutupi posisi pemain timnas Spanyol itu, namun tak berhasil.
Rodri terkena akumulasi tiga pertandingan setelah terkena kartu merah langsung di laga lawan Nottingham Forest. Dan luar biasanya, City kalah di ketiga laga itu.
Pertama melawan Newcastle 0-1, lalu lawan Wolves 1-2, dan yang terbaru melawan Arsenal 0-1. Ada satu pertandingan Liga Champions melawan RB Leipzig diantara tiga laga itu dimana Rodri bisa bermain, dan City menang 3-1. Pep menyadari timnya kesulitan tanpa Rodri.
“Rodri adalah pemain yang sangat penting. Dalam beberapa tahun terakhir dia telah memainkan banyak pertandingan,” kata Pep seperti dilansir InfoMalangRaya dari laman resmi klub.
“(Kekalahan) Piala Carabao (lawan Newcastle) berbeda, tetapi hari ini (lawan Arsenal) dan Wolves (kehilangan Rodri) adalah hal yang penting. Kami tahu itu. Saat itu dia tidak ada di sana, jadi sebagai pelatih saya harus menemukan cara untuk melakukannya.
“Itu tidak berhasil melawan Wolves dengan Mateo (Kovacic) sendirian di sana, jadi kami ingin lebih banyak pemain di posisi tersebut dengan opsi lain. Itulah rencananya, tapi kami tidak menang.”
Pep Guardiola: Kami akan Coba Kalahkan Brighton dan Man United
Rodri akan kembali di laga selanjutnya setelah jeda internasional dan City langsung akan melawan tim sulit di Premier League, Brighton (21/10/23) dan Man United (29/10/23).
“Kami memiliki pemain yang kembali dan kami akan mencoba mengalahkan lawan yang akan datang seperti Brighton dan United. Kami akan lanjutkan,” ujar Pep.
“Saya berterima kasih kepada para pemain, mereka memberikan segalanya. Saya tahu betapa kecewanya mereka karena tidak terbiasa (kalah beruntun).”