InfoMalangRaya, Indonesia – Persija Jakarta mengakui hadirnya sponsor baru tepat di pada usianya yang ke-95, bisa membiayai tim sampai akhir musim. Mereka pun tak memungkiri, isu kesulitan finansial sempat menjadi salah satu masalah.
Memang, belakangan kubu Macan Kemayoran dihinggapi kabar kurang sedap. Mereka disebut-sebut sempat kesulitan finansial yang berujung terlambatnya gaji kepada pemainnya. Hal itu nyatanya tak dimungkiri Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca.
Akan tetapi, masalah tersebut kini sudah tak lagi jadi persoalan. Apalagi, Persija baru saja bekerja sama dengan PT Netzme Kreasi Indonesia (Netzme) sebagai sponsor anyar. Bahkan, Prapanca menyebut kalau kerja sama sponsor tersebut bisa membiayai tim sampai akhir musim.
“Ya alhamdulillah kesulitan itu ada, tapi kita dapat meyakinkan sponsor-sponsor baru yang mungkin kalian bisa lihat hari ini, dan hari ini di ulang tahun Persija ke-95 ada satu sponsor lagi masuk kalau gak salah,” ujar Prapanca.
“Jadi mudah-mudahan itu bisa memperkuat kita dalam hal finansial sampai akhir musim ini. Dan tentunya untuk tahun depan kita berusaha semaksimal mungkin mengoptimalkan perolehan-perolehan finansial kita di musim depan,” sambung dia.
Persija akan Berusaha Maksimal sampai Akhir Musim
Persija, kata Prapanca akan berusaha maksimal sampai akhir musim. Tentu saja, dia sangat berharap Macan Kemayoran bisa masuk Championship Series sebagai target pertama. Lalu, diharapkan tim bisa berjuang untuk merebut gelar juara.
“Tentunya harapannya selalu yang terbaik, tapi kembali lagi bahwa pertarungan ini belum selesai, tim dan manajemen berusaha untuk memberikan yang terbaik sampai sisa akhir musim ini, agar kita bisa mencapai apa yang kita cita-citakan,” tuntas dia.