Philippe Troussier Keluhkan Kontrol Bola Pemain Vietnam

OLAHRAGA181 Dilihat

InfoMalangRaya, Indonesia – Philippe Troussier mengaku puas melihat timnas Vietnam menang 2-0 atas timnas Palestina, Senin (11/9/2023). Namun, dia tetap kritis menilai penampilan anak-anak asuhnya.

Secara mengejutkan, Troussier mengeluh tentang hal-hal yang sangat mendasar dalam permainan. Salah satunya soal kontrol bola. Menurut dia, Do Hung Dung cs. harus memperbaiki lagi aspek tersebut agar bisa menjalankan taktiknya dengan baik.

thanhnien.vn

“Ini adalah laga persahabatan sehingga jadi kesempatan emas bagi saya mencoba pemain, menyempurnakan gaya main dan pendekatan dalam permainan,” urai Troussier seperti dikutip InfoMalangRaya dari laman resmi VFF.

Pelatih asal Prancis itu lantas menambahkan, “Saya juga meminta para pemain mengontrol bola dengan lebih baik, bermain lebih proaktif, dan memperbaiki koneksi satu sama lain di lapangan.”

Misi Philippe Troussier

Bukan tanpa alasan Philippe Troussier menyoroti kualitas kontrol bola para pemain timnas Vietnam. Selain umpan, hal ini juga sangat penting dalam gaya main yang diusungnya.

Saat didapuk sebagai pelatih baru The Golden Star Warriors, Troussier memang punya misi khusus. Itu adalah mengubah gaya main dari yang cenderung pragmatis. Dia ingin anak-anak asuhnya mengusung possession football.

thanhnien.vn

Saat ini, Troussier telah menangani Hung Dung dkk. dalam 3 pertandingan. Semuanya mampu dimenangi dan dihiasi clean sheet. Dalam pandangannya, para pemain sudah memahami keinginannya. Namun, perbaikan akan terus dilakukan.

“Saya merasa para pemain telah memenuhi persyaratan dasar yang ditetapkan. Namun, mereka harus terus mencoba lagi untuk meningkatkan kontrol permainan,” kata pelatih yang pernah menangani Afrika Selatan dan Jepang di Piala Dunia itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *