InfoMalangRaya, Indonesia – Gelaran Piala AFF U-23 2023 akan dimulai pada 17 Agustus 2023 di Thailand. Pada perhelatan kali ini, timnas U-23 Vietnam tidak mengusung target juara.
Hal itu terbilang mengejutkan. Pasalnya, pada gelaran tahun lalu di kamboja, Vietnam tampil sebagai juara. Mereka menang 1-0 atas Thailand yang kala itu menurunkan tim U-19 asuhan Salvador Valero Garcia.
Akan tetapi, tak keharusan juara itu juga bukan tanpa alasan. Vietnam kali ini memberangkatkan tim U-23 lapis kedua. Tim ini ditangani Hoang Anh Tuan dan mayoritas dihuni pemain U-20.
Menurut Anh Tuan, ada misi lain yang diusung timnya di Thailand nanti. Menurut dia, Piala AFF U-23 dan Asian Games adalah batu loncatan dalam membangun tim yang kuat untuk Piala Asia U-23.
“Oleh karena itu, daftar pemain diisi banyak pemain muda dari yang berumur 17, 18, 19, hingga 20 tahun. Kami akan memprioritaskan pengalaman dan mencari pemain-pemain yang menjanjikan,” urai Hoang Anh Tuan seperti dikutip InfoMalangRaya dari laman resmi VFF.
Piala AFF U-23 2023 Bukan Ajang Main-Main
Di samping itu, ada satu misi lain yang tak kalah penting. Itu adalah menyelaraskan gaya main dengan filosofi Philippe Troussier di timnas Vietnam. Hoang Anh Tuan harus menjembatani hal ini di timnas U-23 Vietnam.
“Misi saya di tim U-23 Vietnam adalah memenuhi tuntutan profesional dan teknis dari pelatih kepala timnas Vietnam,” ujar Anh Tuan lagi. “Gaya main Troussier adalah mengontrol bola, lalu menyerang. Misi kami adalah membangun tim yang pas untuk itu.”
Meskipun tanpa target tinggi, Anh Tuan memastikan tim U-23 Vietnam tak akan main-main di Piala AFF U-23 2023 nanti. Mereka akan tetap berusaha menampilkan performa terbaik di atas lapangan dan melibas setiap lawan.
“VFF tak memberikan target tinggi bukan berarti kami boleh bermain asal-asalan. Saya tak mau pemain yang hanya bisa menyerang atau hanya tahu bertahan. Pemain yang bagus adalah yang tahu menyerang dan bertahan,” kata dia.
Dia Piala AFF U-23 2023, Vietnam tergabung di Grup C bersama Filipina dan Laos. Mereka akan melawan Laos pada 20 Agustus 2023 dan menghadapi Filipina dua hari kemudian.