Malang Post – Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, Babinsa Koramil 0833/02 Kedungkandang, Sertu Syamsuri bersama warga melaksanakan kegiatan penanaman bibit sukun di wilayah Lesanpuro Kecamatan Kedungkandang Kota Malang. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan penghijauan dan memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat, Jum’at (21/3/2025)
Selain dapat meningkatkan kualitas udara dan mengurangi erosi tanah, buah sukun juga memiliki nilai ekonomi yang tinggi dan dapat diolah menjadi berbagai produk makanan.
“Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat jangka panjang bagi warga Lesanpuro. Selain menjaga kelestarian lingkungan, tanaman sukun juga dapat menjadi sumber pendapatan tambahan bagi masyarakat,” ujar Sertu Syamsuri.
“Kami sangat berterima kasih kepada Babinsa Lesanpuro atas inisiatif ini. Kami berharap dengan adanya penanaman bibit sukun ini, lingkungan kami menjadi lebih hijau dan asri,” ujar Bapak Rohmat salah satu warga.
Penanaman bibit sukun ini merupakan salah satu dari berbagai kegiatan yang dilakukan oleh Babinsa Lesanpuro dalam rangka meningkatkan kepedulian lingkungan dan kesejahteraan masyarakat. Babinsa Lesanpuro berkomitmen untuk terus mendukung kegiatan-kegiatan positif yang bermanfaat bagi masyarakat.(*)