Infomalangraya.com, Indonesia – Harusnya bisa dimenangi Garuda, begitu prediksi Myanmar vs Indonesia pada partai pembuka Grup B Piala ASEAN 2024 di Thuwunna Stadium, Yangon, Senin (9/12/2024) malam WIB. Meski turun dengan para pemain mudanya, Indonesia tetap diyakini menang.
Timnas Indonesia datang ke turnamen akbar ini dengan skuat mudanya. Shin Tae-yong bermaksud untuk menyiapkan skuat ini untuk SEA Games tahun depan. Meski begitu, Indonesia tetaplah dijagokan karena skuat ini merupakan tim muda potensial. Para pemain inilah yang sempat disiapkan Shin untuk Piala Dunia U-20 2021 yang batal.
Akan tetapi, Indonesia harus waspadai timnas Myanmar. Apalagi, pasukan Myo Hlaing Win itu datang dengan 8 pemain abroad yang bisa mengancam Indonesia. Dengan para pemain itu, bisa bikin Myanmar jadi kuda hitam di Grup B.
REKOR PERTEMUAN
Prediksi: Myanmar vs Indonesia - Info Malang Raya
TREN PERFORMA
Prediksi: Myanmar vs Indonesia - Info Malang Raya
STATISTIK MENARIK
Prediksi Myanmar vs Indonesia memihak Garuda karena rekornya. INdonesia memenangi 9 dari 16 pertemuan, hanya 4 kali kalah.
Hanya tiga pertandingan antara kedua tim yang berakhir seri, dan menariknya, semuanya berakhir 0-0: pada tahun 2002 (Piala ASEAN), 2006 (Merdeka Tournament), dan 2016 (persahabatan).
Garuda mengalahkan Myanmar dalam tiga pertemuan terakhir: 3-0 pada Oktober 2018, 2-0 pada Maret 2019, dan 4-1 pada November 2021.
Myanmar tidak pernah menang dalam tiga pertandingan resmi terakhir: imbang 0-0 melawan Sri Lanka, kalah 2-3 melawan Singapura, dan kalah 2-3 melawan Lebanon.
Dalam delapan pertandingan resmi tahun ini, Myanmar hanya menang sekali: menang 2-0 melawan Sri Lanka dalam pertandingan persahabatan pada bulan Oktober, sementara kalah lima kali.
PELATIH
Myo Hlaing Win tak pernah hadapi timnas Indonesia sebelumnya.
Laga nanti jadi pertemuan perdana Hlaing Win melawan Shin Tae-yong.
Prediksi Myanmar vs Indonesia menarik karena satu-satunya pertemuan Shin TAe-yong hadapi tuan rumah terjadi pada laga persahabatan, yakni saat Garuda menang 4-1.
WASIT
Partai Myanmar vs Indonesia akan dipimpin oleh wasit asal Hong Kong, Wai Lun Wong.
Laga nanti jadi pertama kalinya Myanmar diwasiti Wai Lun Wong.
Timnas Indonesia tak pernah diwasiti Wai Lun Wong.