Proyek Masam Saudi Singkirkan 840 Ranjau Houthi di Yaman

InfoMalangRaya.com– Anggota tim pembersihan ranjau yang tergabung dalam proyek Masam besutan Arab Saudi berhasil menyingkirkan 840 alat peledak yang ditanam Houthi di berbagai daerah di Yaman pekan lalu.

Di antara ranjau-ranjau yang disingkirkan, terdapat 38 ranjau anti-tank, 800 bom yang belum meledak, serta dua alat peledak, menurut laporan terbaru seperti dilansir Arab News hari Ahad (26/1/2025).

Operasi penghapusan ranjau tersebut dilakukan di Marib, Aden, Jouf, Shabwa, Taiz, Hodeidah, Lahij, Sanaa, Al-Bayda, Al-Dhale dan Saada.Alat-alat peledak itu ditanam dan diletakkan secara acak dan serampangan sehingga membahayakan warga sipil, termasuk anak-anak, kaum perempuan dan manula.

Direktur pelaksana program Masam, Ousama Al-Gosaibi, mengatakan total sudah 479.794 ranjau yang sudah disingkirkan sejak inisiatif tersebut dimulai pada 2018.

Proyek Masam melatih teknisi-teknisi penjinak ranjau lokal dan membekali mereka dengan peralatan modern. Prakarsa ini juga menawarkan bantuan kepada warga Yaman yang terluka akibat ranjau-ranjau tersebut.

Tim pembersihan ranjau bertugas menyingkirkan alat peledak dari desa-desa, jalan, sekolah-sekolah, sehingga lingkungan menjadi aman bagi warga sipil dan melancarkan upaya penyaluran bantuan kemanusiaan.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *