InfoMalangRaya, Indonesia – PSM Makassar berhasil mempertahankan momentum positifnya di ajang AFC Cup 2023. Pada Kamis (9/11) petang WIB, Juku Eja berhasil membawa pulang raihan tiga poin dari markas tim asal Singapura, Hougang United.
Pertandingan Hougang vs PSM berjalan sengit di babak pertama. Tim tuan rumah mendominasi penguasaan bola dan memaksa PSM bermain dengan strategi serangan balik. Akan tetapi, tidak ada gol tercipta di babak pertama.
Hougang terlebih dahulu memecah kebuntuan pada menit ke-48 lewat aksi Dorde Maksimovic. Juku Eja tidak butuh waktu lama untuk menyamakan kedudukan. Pada menit ke-54, PSM berhasil menyamakan skor lewat gol bunuh diri Abdil Qayyib Mutalib yang salah mengantisipasi umpan silang Adilson Silva.
PSM berbalik unggul ketika laga memasuki menit ke-71. Safrudin Tahar sukses menjebol gawang Hougang kawalan Zaiful Nizam. Di masa injury time, PSM memperlebar keunggulan melalui aksi Everton Nascimento dari situasi serangan balik.
Skor 3-1 untuk PSM tidak berubah hingga wasit membubarkan pertandingan. Ini merupakan kemenangan kedua beruntun PSM di ajang AFC Cup 2023. Pada 25 Oktober lalu, mereka juga berhasil mencatat kemenangan 3-1 atas Hougang di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.
PSM MAKASSAR JAGA ASA LOLOS KE FASE GUGUR
Kemenangan kedua atas Hougang menjaga peluang PSM melaju ke fase gugur. Skuat besutan Bernardo Tavares saat ini duduk di posisi ketiga klasemen grup H dengan perolehan enam poin.
Untuk bisa meraih tiket berlaga di fase gugur, PSM harus bekerja ekstra keras. Di dua pertandingan tersisa, mereka bakal menghadapi tim tangguh, Sabah FC dan Hai Phong.
PSM tampil mengecewakan di pertemuan pertama melawan Sabah dan Hai Phong. Pada matchday I, Juku Eja dipaksa mengakui keunggulan 3-0 di markas Hai Phong. Di matchday II, giliran Sabah yang menggebuk PSM dengan skor telak, 5-0.
PSM tidak boleh kehilangan poin di dua pertandingan tersisa agar bisa lolos ke fase gugur. Mereka akan menghadapi Hai Phong di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada 30 November dan melawat ke markas Sabah dua pekan berselang.