Seruan Boikot Israel Momentum Menguatkan Industri Dalam Negeri

InfoMalangRaya.com – Seruan boikot produk ‘Israel’ yang belakangan ramai di media sosial menjadi kesempatan emas untuk memperkuat industri dalam negeri. Hal tersebut diungkapkan Direktur Jenderal Industri Agro Kementerian Perindustrian (Kemenperin) Putu Juli Ardika.
“Di sosmed ada ajakan-ajakan untuk memboikot beberapa produk, ya mudah-mudahan itu akan menjadi momentum yang bagus. Bagi kita untuk memperkuat pengetatan arus barang karena kita masih impor beberapa produk,” kata Juli Ardika pada Selasa (31/10/2023).
Juli berharap pasar domestik dapat sepenuhnya memanfaatkan produk-produk dalam negeri. Ajakan aksi boikot terhadap produk brand buatan ‘Israel’ dan produk yang mendukung ‘Israel’ belakangan ramai di media sosial, termasuk di Indonesia.
Aksi boikot menjadi salah satu dukungan yang dapat dilakukan oleh warga yang peduli dengan kondisi Palestina, selain doa dan donasi.
Gerakan Boikot, Divestasi, dan Sanksi (BDS) Indonesia menyerukan kepada publik untuk berhenti membeli produk dari sejumlah perusahaan besar yang mendukung ‘Israel’.
BDS Indonesia adalah bagian dari Palestinian BDS National Committee (BNC) yang sejak lama berkomitmen untuk mengakhiri dukungan internasional pada ‘Israel’ sebagai bentuk protes terhadap tindakan yang dilakukan oleh negara tersebut di Palestina.
Untuk melihat daftar lengkap brand yang perlu diboikot, silahkan lihat di sini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *