InfoMalangRaya, Indonesia – Shin Tae-yong yang sempat didesak mundur oleh beberapa netizen di media sosial bikin media Vietnam heran. Pasalnya, Indonesia baru menelan satu kekalahan saja di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.
Seperti diketahui, timnas Indonesia masih tanpa kemenangan dalam putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Setelah hanya imbang dalam tiga pertadingan awal, mereka malah menelan kekalahan ketika bertamu ke Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10/2024) malam WIB.
Banyak yang mempertanyakan taktik Shin yang acap mengubah-ubah susunan pemainnya. Mulai dari mencadangkan Sandy Walsh, hingga menyingkirkan Eliano Reijnders. Banyak kabar beredar kalau Eliano tak masuk taktik Shin. Tapi ada jua kabar kalau sang pemain alami cedera minor. Inilah yang bikin Shin Tae-yong sempat ditekan untuk mundur.
“Pada hari-hari sebelumnya, pelatih Shin Tae-yong banyak dipuji karena berhasil membawa Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia untuk kali pertama. Kemudian hasil imbang beruntun di tiga laga menghadirkan “kejutan” di sepak bola Asia. Seluruh tim Asia memuji Indonesia, tentu saja suporter Indonesia sangat senang,” tulis Soha.
“Namun, setelah hanya sekali kalah dari Cina, dia langsung mendapat banyak kritik. Bahkan, banyak yang menyerukan agar juru strategi Korea itu dicopot. Mengapa sepak bola Indonesia tiba-tiba berubah?” tambah mereka.
Shin Tae-yong Bantah Blunder Saat Lawan Cina
Pelatih Shin Tae-yong membantah melakukan blunder saat timnas Indonesia takluk dari Cina, 15 Oktober kemarin. Dia bilang kalau pemain yang diturunkannya sudah sesuai dengan keinginan dan rencana taktikal.
“Pertama saya selalu melihat lawan seperti apa dan kondisi pemain kita. Dua hal ini yang paling menentukan starting line-up. Jadi pemain yang turun di lapangan adalah yang terbaik berdasarkan pertimbangan tersebut,” kata Shin saat menjawab pertantaan fans timnas di X.