InfoMalangRaya, Indonesia – Hasil di luar dugaan diraih Inter Milan di kandang Fiorentina pada lanjutan laga giornata ke-14 Serie A 2024-25, Jumat (7/2/2025) dini hari WIB. Anak-anak asuh Simone Inzaghi kalah 0-3. Padahal, andai menang, I Nerazzurri akan menyamai poin dan sekaligus mengudeta Napoli dari puncak klasemen dengan keunggulan selisih gol.
Kalah 0-3 juga hal baru bagi Inter sejak ditangani Inzaghi. Kali terakhir mereka takluk dengan selisih 3 gol adalah saat ditekuk Napoli 1-4 pada 19 Mei 2019. Kala itu, mereka masih ditangani Luciano Spalletti. Pada musim tersebut, mereka juga kalah dengan skor sama dari Atalanta pada 11 November 2018.
Soal kekalahan tak biasa itu, Simone Inzaghi mengaku tak punya penjelasan spesifik. Namun, dia mengakui Inter tampil kacau pada laga di Artemio Franchi tersebut. “Kami benar-benar kacau, kehilangan segalanya. Kami pantas kalah. Selamat kepada Fiorentina,” urai dia seperti dikutip InfoMalangRaya dari Tuttomercatoweb.
Dia menambahkan, “Kami tak menunjukkan reaksi bagus meskipun sudah mendapatkan peringatan pada babak pertama. Saya orang pertama yang harus bertanggung jawab. Kami akan menganalisis kekalahan ini. Bukan waktunya membuat drama. Saya tak mau membuat alibi, alasan, kelelahan. Kami tak menunjukkan apa yang biasanya dilakukan.”
Fokus Simone Inzaghi
Bagi Simone Inzaghi, kekalahan tak biasa dari Fiorentina harus segera dilupakan. Mereka tak boleh terlalu memikirkan hal itu meskipun tetap harus menganalisisnya. Menurut dia, Lautaro Martinez dkk. harus fokus pada laga berikutnya, bukan pada kekalahan itu, bukan pula pada klasemen sementara. Menariknya, Fiorentina pula yang akan mereka hadapi nanti.
“Menurut saya, tak ada gunanya membuat klasemen dan poin. Hanya kerja keras yang dapat membuat kami bangkit dari kekalahan ini. Malam ini, segalanya hilang. Kami menghadapi tim yang dalam keadaan darurat dan menunjukkan agresi berlipat dan pantas menang,” ujar Inzaghi lagi.
Lebih lanjut, dia menargetkan revans saat bersua kembali I Viola. “Pada Senin nanti, kami punya kesempatan untuk membalas di stadion sendiri. Kekalahan ini pantas diterima dan harus membuat kami bercermin. Besok, kami akan menganalisisnya. Itu jelas bukan kami,” kata eks pelatih Lazio itu.
Dia pun yakin Inter akan bangkit. Tamparan dari I Viola dipercaya tak akan terpukul dan terpuruk karena kekalahan itu. Sebaliknya, para pemain I Nerazzurri akan menunjukkan reaksi positif dan bangkit pada pertandingan berikutnya. Apalagi, laga nanti akan berlangsung di kandang sendiri.