InfoMalangRaya, Indonesia – Timnas Indonesia disebut memili target yang bertahap dan harusnya bisa menembus 100 besar dalam ranking FIFA. PSSI sendiri jelas selalu memberikan bantuannya agar Shin Tae-yong bisa mendapatkan target-targetnya.
Seperti diketahui, timnas Indonesia sepanjang 2024 ini sudah berhasil mencapai target. Pertama, ketika timnas senior ditargetkan lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023, lalu berhasil diraih. Kemudian pada Piala Asia U-23 2024, Indonesia malah berhasil melampaui target yang ditetapkan PSSI dengan melaju sampai semifinal.
Nah, tentu saja ada target-target lain buat timnas Indonesia, seiring diperpanjangnya kontrak Shin Tae-yong. Anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga, memaparkan kalau target buat Indonesia dilakukan bertahap.
“Apa target yang kita capai 2024 akhir 2025? Apa yang harus dicapai 2026? Apa di tahun 2027? (Optimistis tembus 100 besar ranking FIFA) Sampai 2026? Apakah itu tidak terlalu kecil? Kenapa? Kalau sekarang kita 134. Kalau kita lolos sampai putaran ketiga (kualifikasi Piala Dunia 2026), bakal naik berapa?,” ungkap Arya Sinulingga.
PSSI akan Dukung Demi Timnas Indonesia Capai Target
PSSI sendiri, kata Arya, akan mendukung Shin Tae-yong demi timnas Indonesia mencapai target. Dia pun menanyakan kembali, harusnya Indonesia ditargetkan untuk tembus posisi keberapa.
“Karena pelatihnya keren, pemainnya keren, PSSI-nya men-support juga keren, ketumnya juga keren. Target kita apa? Tolong masukkan semua nih. Jangan kasih target rendah juga,” tutup dia.