Timnas Sepak Bola Australia akan Sumbangkan Pendapatan Mereka untuk Gaza

InfoMalangRaya.com – Timnas sepak bola Australia akan menyumbangkan sebagian dari pendapatan yang diperoleh mereka dari pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Palestina di Kuwait City pada Selasa untuk upaya kemanusiaan di Gaza.
Melansir Reuters, sumbangan the Socceroos diperkirakan mencapai lima digit dan akan diberikan melalui Professional Footballers Australia Footballers’ Trust.
Pertandingan antara Palestina dan Australia telah dijadwalkan untuk dimainkan di Tepi Barat yang diduduki, tetapi para pejabat mengalihkan tempat ke Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad di Kuwait. Keputusan itu diambil setelah entitas Zionis menyerang Gaza pada tanggal 7 Oktober yang menyebabkan peningkatan serangan rasis “Israel” terhadap warga Palestina di Tepi Barat, baik di tangan pasukan pendudukan maupun pemukim ilegal.
Baca juga: Karim Benzema Tunjukkan Dukungan untuk Gaza dan Palestina
Australia, yang berada di peringkat 27 dunia dan keempat di Asia, memuncaki grup kualifikasi mereka setelah menang 7-0 atas Bangladesh. Peringkat 96 dunia, Palestina, berada di urutan ketiga setelah bermain imbang dengan Lebanon.
Perwakilan Football Australia telah berada di Tepi Barat seminggu sebelum pecahnya konflik untuk mencari opsi pelatihan dan akomodasi untuk apa yang akan menjadi pertandingan kompetitif pertama yang diselenggarakan Palestina sejak kualifikasi Piala Dunia melawan Arab Saudi di Al-Ram pada 2019.
Setidaknya 11.470 warga Palestina – dua pertiga dari mereka adalah perempuan dan anak di bawah umur – syahid dalam serangan udara tanpa pandang bulu Zionis “Israel” sejak 7 Oktober. Sementara sekitar 2.700 orang lainnya dilaporkan hilang, diperkirakan masih berada di bawah reruntuhan bangunan-bangunan yang hancur.*
Baca juga: Dukung Perlawanan terhadap Zionis, Suporter Celtic Kibarkan Bendera Palestina

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *