InfoMalangRaya, Indonesia – Penyerang Real Madrid, Vinicius Junior mengungkapkan bahwa dirinya tidak akan menghabiskan kariernya bersama Los Blancos. Vini menyebut dirinya pasti akan kembali ke klub pertamanya, Flamengo.
Real Madrid merekrut Vinicius dari Flamengo pada 2017 dan sang pemain datang pada 2018. Vini saat ini menjadi andalan Madrid, sudah mencatatkan lebih dari 200 penampilan dan mencetak lebih dari 60 gol.
Saat ditanya apakah dirinya akan menghabiskan sisa kariernya bersama Madrid, dia mengatakan bahwa dirinya sudah berjanji ke sang ayah akan kembali ke Flamengo.
“Saya pikir saya bisa bertahan di sini sepanjang karier saya, namun klub dalam hidup saya adalah Flamengo. Saya berjanji kepada ayah saya bahwa saya akan kembali suatu hari nanti. Saya harus menepati janji ini,” kata Vini seperti dilansir InfoMalangRaya dari France Football.
“Saya menyukai kehidupan di sini secara umum, dan hal ini juga berjalan baik bagi keluarga saya. Ketika orang-orang yang saya kasihi berjalan-jalan, mereka dikenali dan mereka hanya mendoakan kebahagiaan bagi kami. Sedikit demi sedikit, saya menemukan kehidupan baru, emosi baru, semangat .
“Madrid itu unik. Semua orang di seluruh dunia memberitahu saya tentang klub ini. Dan selain itu, saya menyukainya. Saya orang rumahan tapi kami melakukan banyak aktivitas.”
Vinicius: Saya Harus Lebih Bertanggung Jawab
Vinicius masih berusia 23 tahun, namun dia sudah bermain untuk Madrid selama 5 tahun. Pemain timnas Brasil itu mengakui saat ini dirinya harus bisa menjadi pemimpin di skuat.
“Tentu saja sudah berubah. Saya masih kecil ketika saya menandatangani kontrak tanpa tanggung jawab dan sekarang saya telah menjadi pemain yang harus mengangkat tim.” ujarnya.
“Saya tahu bahwa klub, tim, dan fans selalu mengharapkan sesuatu dari saya. Saya tidak akan pernah mengatakan bahwa saya tidak menyadarinya. Saya menerimanya. Tekanannya ada tetapi kami semua menyukainya. Itu penting ketika Anda berjuang untuk mencapai kehebatan.”