Close Menu

    Subscribe to Updates

    Get the latest creative news from FooBar about art, design and business.

    What's Hot
    WhatsApp Image 2023 06 14 at 15.20.29 1 - Info Malang Raya

    Pastikan Kualitas Makanan, SPPG Banjarnegara Ikuti Bimbingan Teknis

    1 November 2025
    7465ecd3d84a - Info Malang Raya

    Indonesia Tambah Dua Kota Kreatif UNESCO 2025: Malang dan Ponorogo

    1 November 2025
    AA1PwPeC 1 - Info Malang Raya

    Persija Vs PSBS Malam Ini, Ada yang Kangen Sama Jakmania

    1 November 2025
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    Trending
    • Pastikan Kualitas Makanan, SPPG Banjarnegara Ikuti Bimbingan Teknis
    • Indonesia Tambah Dua Kota Kreatif UNESCO 2025: Malang dan Ponorogo
    • Persija Vs PSBS Malam Ini, Ada yang Kangen Sama Jakmania
    • Amanda Bocah Garut Disawer Rp5 Juta di Hajatan, Suara Merdu Tak Pernah Manggung
    • Benda Adat Sakral Tak Bisa Diperjualbelikan, BBKSDA Wajib Berubah
    • Indonesia Catat Sejarah, Tampil Perdana di Balap Unta Asian Youth Games
    • Ramalan Zodiak Taurus 31 Oktober 2025
    • 8 Spot Kuliner Daging Kambing di Malang yang Bikin Lupa Diet
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    Info Malang RayaInfo Malang Raya
    • LIPUTAN KHUSUS
    • MALANG RAYA
      • KOTA MALANG
      • KABUPATEN MALANG
      • KOTA BATU
    • JAWA TIMUR
    • NASIONAL
    • OLAHRAGA
    • RAGAM
      • TEKNOLOGI
      • UNDANG-UNDANG
      • WISATA & KULINER
      • KOMUNITAS
      • IMR ENGLISH
    • OPINI
    • COVER HARIAN IMR
    • LOGIN
    Info Malang RayaInfo Malang Raya
    • LIPUTAN KHUSUS
    • MALANG RAYA
    • KOTA MALANG
    • KABUPATEN MALANG
    • KOTA BATU
    • JAWA TIMUR
    • NASIONAL
    • INTERNASIONAL
    • OLAHRAGA
    • OPINI
    • RAGAM
    • KOMUNITAS
    • WISATA & KULINER
    • KAJIAN ISLAM
    • TEKNOLOGI
    • UNDANG-UNDANG
    • INFO PROPERTI & LOWONGAN KERJA
    • TIPS & TRIK
    • COVER HARIAN IMR
    • IMR TV
    • LOGIN
    Beranda - WISATA & KULINER - 8 Spot Kuliner Daging Kambing di Malang yang Bikin Lupa Diet
    WISATA & KULINER

    8 Spot Kuliner Daging Kambing di Malang yang Bikin Lupa Diet

    By admin1 November 2025
    Facebook Twitter WhatsApp Telegram Email Copy Link
    tongseng kambing - Info Malang Raya

    Malang, IMR – Kota Malang tidak hanya terkenal dengan hawa sejuk dan baksonya yang mendunia. Bagi para pencinta daging kambing, kota ini juga menyimpan segudang pilihan menu yang siap memanjakan lidah. Mulai dari nasi kebuli rempah khas Timur Tengah, tongseng gurih pedas, lalapan kambing yang langka, hingga sop torpedo yang eksotis. Berikut beberapa rekomendasi spot kuliner yang menyajikan daging kambing dengan berbagai olahan khasnya.
    1. Rumah Makan Cairo
    Rumah Makan Cairo menjadi ikon kuliner khas Timur Tengah di Kota Malang sejak 1953. Menu andalannya adalah sate kambing, gule kambing, nasi kebuli, krengsengan kambing, sop Cairo, nasi goreng Cairo, dan kudapan khas Timur Tengah yaitu martabak Mesir.
    Daging kambingnya empuk dan tidak amis, berpadu sempurna dengan bumbu khas yang membuat tempat makan ini selalu ramai pengunjung. Rumah makan yang berlokasi di kawasan Embong Arab ini terletak di Jl. Kapten Piere Tendean No.1, Kasin, Klojen, Malang, dan buka setiap hari Senin hingga Sabtu mulai pukul 10.00 sampai 22.00 WIB, serta hari Jumat buka pukul 13.00 hingga 22.00 WIB. Harga makanannya berkisar Rp30.000 hingga Rp50.000 per porsi.
    2. Kedai Bang Salim
    Bagi pencari kuliner unik perpaduan Betawi, Madura, dan Malang, Kedai Bang Salim yang dikelola pasangan suami istri Mochammad Salim Andika (43) dan Indah Purwanti (37) menjadi rujukan wajib. Kedai yang berlokasi di Jalan Letjen Sutoyo, Lowokwaru, Malang ini terkenal dengan sop torpedo kambing jantan—satu-satunya kuliner torpedo yang dijual di tempat ini.
    Selain sop torpedo, tersedia menu lain seperti sop kaki kambing, soto betawi dengan beragam jeroan kambing dan sapi, sate kambing, serta sate kulit ayam. Harga sop torpedo pedas Rp35.000, sedangkan sate kulit ayam dengan bumbu  kacang bawang merah dan kecap bawang irisan cabai rawit dibanderol Rp25.000.
    Rasanya gurih, enak, dan nendang luar biasa, membuat kedai ini setiap hari dipenuhi pembeli baik dari Kota Malang maupun wisatawan dari berbagai kota. Lokasinya strategis, sekitar 200 meter sebelah utara Hotel Santika atau di seberang jalan Rumah Makan Gang Jangkrik. Kedai ini buka dari sore hingga dini hari, cocok untuk makan malam.
    3. Warung Bang Said (Spesial Lalapan Kambing Goreng)
    Warung Bang Said menawarkan menu unik yang jarang ditemui di tempat lain, yakni lalapan kambing goreng. Jika selama ini lalapan identik dengan lauk ayam, ikan, atau bebek, warung ini justru menghadirkan lalapan dengan daging kambing goreng sebagai signature dish-nya.
    Seporsi lalapan kambing berisi nasi putih, daging kambing yang cukup besar, sambal, selada, dan timun. Aroma yang pertama kali tercium adalah wangi rempah kuat dari kambing goreng yang sangat menggiurkan, apalagi kambingnya tidak berbau. Selain lalapan kambing, tersedia juga sate kambing, gule, nasi kebuli, lalapan ayam goreng, dan sate ayam.
    Harga satu porsi nasi lalapan kambing dibanderol Rp35.000 dengan porsi yang cukup besar dan potongan daging yang melegakan. Untuk sate dan gule berkisar Rp25.000 hingga Rp55.000 per porsi, sementara nasi kebuli sekitar Rp40.000 per porsi.
    Warung ini berlokasi di Jl. Arif Margono Gang 8, Klojen, Malang, dibuka dari hari Senin sampai Sabtu, pukul 09.00 hingga 20.00 WIB. Meski terletak di dalam gang, lokasinya cukup mudah ditemukan dan selalu ramai saat jam makan siang dan makan malam.
    4. Sate Kambing dan Thengkleng Rica Pak Manto
    Bagi penggemar sensasi pedas, Sate Kambing dan Thengkleng Rica Pak Manto wajib dicoba. Dagingnya empuk dan bumbunya meresap hingga dalam, terutama thengklengnya yang pedasnya menendang namun membuat ketagihan.
    Tempatnya berada di Jl. Letjen Sutoyo No.99, Purwantoro, Lowokwaru, Malang, buka mulai 09.00 sampai 21.00 WIB. Harga seporsi menu berkisar Rp20.000 hingga Rp40.000, tergantung pilihan menu.
    5. Warung Sate & Gule Kambing Bang Saleh
    Warung legendaris ini telah memanjakan lidah pelanggan sejak tahun 1970-an dengan sate dan gule kambing yang kaya rasa. Tersedia berbagai menu seperti gule kambing, gule kambing kacang hijau, sop kaki kambing, kambing goreng, nasi kebuli, sate daging hati dengan atau tanpa lemak, dan krengsengan.
    Kelezatan daging kambingnya yang empuk dan tidak amis berpadu sempurna dengan bumbu khasnya. Lokasinya strategis di Jl. Ade Irma Suryani No.42, Kauman, Klojen, Malang, atau lebih dikenal dengan daerah Tongan. Warung ini buka setiap hari dari 09.00 hingga 22.00 WIB. Untuk seporsi sate atau gule, pengunjung cukup merogoh kocek sekitar Rp25.000 hingga Rp45.000.
    6. Martabak Agung
    Bagi yang bosan dengan martabak manis, Martabak Agung terkenal dengan martabak kambingnya yang telah hadir sejak tahun 1990-an. Rasa gurih dan bumbunya kuat, terutama saat disantap hangat-hangat di malam hari. Perpaduan wangi aroma rempah dan daging sungguh menggoda indera penciuman.
    Tempatnya mudah ditemukan, tepat di Jl. Merdeka Timur No.2F, Kiduldalem, Klojen, tidak jauh dari Alun-Alun Kota Malang. Warung ini buka mulai 09.00 sampai 21.00 WIB. Harga martabaknya ramah di kantong, sekitar Rp25.000 hingga Rp50.000 per porsi.
    7. Tongseng & Gule Kambing H. Abu Bakar
    Di Jl. Raya Kebonsari Kav.8, Ledoksari, Tumpang, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang, terdapat warung H. Abu Bakar yang spesialis tongseng dan gulai kambing. Rasa rempahnya kuat dengan perpaduan manis-pedas yang pas, dan daging kambingnya empuk sekali.
    Lokasinya strategis bagi yang ingin makan setelah jalan-jalan sore. Harga mulai sekitar Rp30.000 hingga Rp40.000 per porsi. Jam buka mulai pukul 08.00 hingga 20.00 WIB.
    8. Soto Kambing Pak Thosim
    Sedikit ke pinggiran kota, di Jl. Sasando, Kepuharjo, Karangploso, Kabupaten Malang, pengunjung bisa mampir ke warung Soto Kambing Pak Thosim. Warung legendaris yang sudah berdiri sejak awal 1990-an ini, kini dijalankan oleh keluarga pendiri dan telah memasuki generasi ketiga.
    Keistimewaannya terletak pada penggunaan daging kambing muda yang empuk dan bebas bau prengus, ditambah lagi proses memasaknya masih menggunakan tungku kayu bakar yang menghasilkan aroma dan rasa khas yang sulit ditandingi. Satu porsi soto hadir dengan campuran kecambah dan daun bawang segar, yang menambah kenikmatan rasa.
    Harganya sangat terjangkau, mulai Rp12.000 hingga Rp15.000 per porsi. Jam operasional dari pukul 08.00 hingga 21.00 WIB, cocok untuk sarapan, makan siang, atau makan malam. Warung ini selalu ramai pengunjung, terutama di pagi dan siang hari, dengan suasana persawahan yang hijau dan sejuk di sekitarnya. (mg1/gni)
    Penulis: Rosa Dwi Eliyah (Mahasiswa Magang UTM Bangkalan)

    Jumlah Pembaca: 12

    Share. Facebook Twitter WhatsApp Telegram Email Copy Link

    Berita Terkait

    iga bakar.webp - Info Malang Raya

    7 Tempat Makan Iga Bakar Favorit di Malang Raya

    30 Oktober 2025
    papeda kuah kuning.webp - Info Malang Raya

    5 Tempat Makan Masakan Khas Indonesia Timur di Malang

    25 Oktober 2025
    IMG 3063 scaled - Info Malang Raya

    10 Kuliner Dekat Balai Kota/Alun-Alun Tugu Kota Malang

    21 Oktober 2025
    Leave A Reply Cancel Reply

    banner 300250
    banner 300250
    banner 250250
    Search
    BERITA POPULER
    FB IMG 1748085073108 - Info Malang Raya

    Ironi Psywar: Arema FC yang Dulu Dilecehkan, Kini Justru Menendang PSS Sleman

    24 Mei 20256
    info malang raya - Info Malang Raya

    Skandal Korupsi Rel Kereta Api: Pejabat BPK Terlibat Suap Manipulasi Audit Proyek Jalur Kereta”

    16 November 20243
    info malang raya 1 - Info Malang Raya

    Hisap Kelamin Pacar Pria di Mobil Berujung Menabrak Orang

    18 November 202465
    IMG 20250207 WA0468 - Info Malang Raya

    Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin Resmi Ditetapkan Sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang 2024

    7 Februari 20252
    Facebook X (Twitter) Instagram YouTube
    • INDEX BERITA
    • PEDOMAN MEDIA SIBER
    • REDAKSI
    © 2016 Infomalangraya. Designed by Mohenk.

    Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.