InfoMalangRaya, Indonesia – Bek AS Roma, Chris Smalling, mengungkapkan bahwa kalah lewat adu penalti di final Liga Europa sangat menyakitkan. Menurut Smalling adu penalti hanyalah adu keberuntungan layaknya lotre.
Roma gagal menjadi juara Liga Europa setelah kalah adu penalti lawan Sevilla di babak final (1/6/23). Laga berakhir 1-1 selama 120 menit.
Smalling yang bermain penuh sepanjang pertandingan sangat kecewa dengan hasil ini.
“Ini kekecewaan besar. Menyakitkan kalah dalam adu penalti, yang merupakan lotre. Kami bertekad untuk menang dan kami meninggalkan segalanya di lapangan,” kata Smalling seperti dilansir InfoMalangRaya dari laman resmi UEFA.
“Ada kesedihan dan kekecewaan pada setiap orang karena kami berjuang keras untuk mencapai final. Melihat orang lain merayakannya akan tetap ada di pikiran kami untuk waktu yang lama.
“Kami harus mencoba mendapatkan kesempatan lagi musim depan. Mourinho sangat bangga dengan kami pada akhirnya. Dia bilang kami selalu bersama dan kami harus kuat karena kami menang dan kalah bersama.”
Chris Smalling: Saya Bahagia di Roma
Kontrak Smalling akan berakhir pada Juni ini, namun beberapa laporan menyebut bahwa eks pemain Manchester United itu sudah menyepakati perpanjangan kontrak dua tahun.
“Saya sangat senang di sini dan saya melihat masa depan saya di sini dengan pasti,” ujar Smalling.
“Fans telah menjadi orang tambahan kami. Musim ini dan musim lalu mereka mendorong kami di setiap pertandingan.
“Stadion selalu penuh di setiap pertandingan dan itu adalah sebagian besar alasan mengapa kami memenangkan piala tahun lalu dan mencapai Final (Liga Europa) tahun ini.”