Cinta Qur’an Center akan Hadir di Seluruh Indonesia

InfoMalangRaya.com—Pendiri Cinta Qur’an Center (CQC), Ustadz Fatih Karim berencana mendirikan CQC di seluruh Indonesia. Ia mengatakan saat ini cabang CQC yang baru berdiri di Yogyakarta.
“Saya dari dulu itu doanya agar CQC hadir di kota-kota pusat pendidikan di Indonesia. Alhamdulillah sekarang kita sudah dapat wakaf di Yogyakarta. Maka doa selanjutnya adalah di seluruh Indonesia. Mohon doanya bapak ibu sekalian,” ungkapnya pada acara Milad yang ke-5 CQC di Bintaro, Kota Tangerang Selatan, Provinsi Banten, Ahad (11/6/2023).
Acara Milad yang ke-5 ini dirangkai dalam acara yang bertajuk “ANNUAL DAILOG – Catatan Kisah Para Calon Dai”.  Menurut Ustadz Fatih Karim, acara milad ini diadakan sebagai bentuk syukur dan juga doa untuk kebaikan CQC ke depannya.
“Event ini sebagai bentuk rasa syukur kami sekaligus berharap agar Allah mudahkan langkah perjuangan kami membersamai para mahasantri menjadi dai/daiyah hebat dan berkarakter untuk kebaikan Indonesia di masa depan,” ujarnya.
Ustadz Fatih Karim berharap banyak pihak ke depannya yang mendukung perjuangan CQC. Sebab menurutnya CQC bukanlah hanya sekadar bangunan fisik, tetapi bangunan peradaban.
“Cinta Quran Center (CQC) bukan hanya sebuah bangunan fisik dengan fasilitas terbaik di dalamnya, melainkan adalah bangunan peradaban persembahan dari Cinta Quran Foundation yang dicita-citakan menjadi tempat terdidiknya para mahasantri menjadi dai/daiyah yang berkarakter leader dan berjiwa entrepreneur,” tegasnya dengan bersemangat.
Saat ini juga sudah ada 2 angkatan mahasantri di CQC dan sedang membuka pendaftaran mahasantri baru secara nasional bagi putra-putri terbaik seluruh Indonesia untuk Angkatan ke-3.
Hadir juga di acara tersebut yakni Dewi Sandra, salah satu artis hijrah yang telah banyak membantu perjuangan CQC selama ini. Ia memotivasi para santri agar menjadi orang yang bermanfaat, bagi keluarga dan sesama manusia serta menjadi anak yang terus belajar tanpa henti. “Jadilah orang yang bermanfaat sebagaimana yang disabdakan oleh baginda Nabi. Nabi juga berpesan agar jangan menjadi buih, merasa baik tapi hilang begitu saja. Keep learning, terus dekat sama Al-Qur’an dan Sunnah nabi Muhammad Saw,” tutupnya.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *