InfoMalangRaya, Indonesia – Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, tidak mau ikut campur dengan kontroversi yang diciptakan Kylian Mbappe. Deschamps mengatakan tidak bisa mengontrol kegiatan Mbappe di luar lapangan, terlebih ketika sang pemain tidak masuk skuad Les Bleus.
Mbappe tersandung kontroversi karena mengunjungi sebuah klub malam di Stockholm, Swedia. Penyerang milik Real Madrid itu menghabiskan malam di Stockholm ketika timnas Prancis sedang menjalani pertandingan UEFA Nations League melawan Israel di Budapest, Hungaria, pada Jumat (11/10) dinihari WIB.
” Saya tidak memantau aktivitas pemain yang tidak ikut latihan. Kylian saat ini mengikuti program latihan yang telah ditentukan oleh Real Madrid. Saya tidak mengetahui secara pasti apakah dia sedang cuti atau tidak,” ujar Deschamps dilansir Football5Star dari laman RMC Sport.
“Kylian sempat menghubungi saya sebelum pertandingan melawan Israel. Setelah itu, sama seperti pemain lainnya, dia mengikuti program latihan yang telah ditetapkan. Pemain berhak untuk melakukan aktivitas pribadi selama masa libur,” kata Deschamps menambahkan.
KYLIAN MBAPPE DIBELA MATTEO GUENDOUZI
Perjalanan singkat Mbappe ke Stockholm tentunya menuai kritik pedas dari berbagai pihak. Tidak sedikit media dan tokoh sepak bola Prancis yang mempertanyakan komitmen Mbappe sebagai kapten Les Bleus.
Gelandang Prancis, Matteo Guendouzi, coba melindungi Mbape dari serangan kritik. Guendouzi mengatakan Mbappe berhak melakukan aktivitas apa pun ketika sedang libur.
“Kami tidak meragukan komitmen Kylian. Dia adalah seseorang yang melekat pada kami, pada tim Prancis. Jelas, kami semua kecewa karena dia tidak hadir untuk membantu kami dalam dua pertandingan ini. Namun ada alasannya, dia tidak 100 persen fit,” ujar Guendouzi beberapa waktu lalu.
“Dia punya hari libur, dia melakukan apa yang dia mau. Tapi kita seharusnya tidak menanyakan tentang keterikatan Kylian dengan tim nasional karena pertanyaan itu seharusnya tidak ditanyakan,” imbuhnya.