Gempa di Gansu China Seratusan Orang Tewas

InfoMalangRaya.com– Sedikitnya 118 orang tewas dan lebih dari 500 lainnya terluka setelah gempa 6,2 magnitudo mengguncang bagian barat laut China di sekitar Gansu pada hari Seninnya (18/12/2023).
Gempa itu merenggut 105 nyawa di Provinsi Gansu dan 13 lainnya di provinsi tetangga Qinghai, lapor kantor berita resmi Xinhua.
Dua puluh orang masih dinyatakan hilang di kota Haidong di Provinsi Qinghai.
Gempa mengguncang daerah Jishishan di wilayah Gansu pada hari Senin pukul 11:59 malam waktu setempat (1559 GMT). Gempa itu merupakan salah satu yang mematikan di China sejak 2014.
Pusat gempa berada 102 kilometer arah barat-barat laut dari ibu kota Provinsi Gansu, Lanzhou, dengan kedalaman 35 kilometer, menurut pemantauan European Mediterranean Seismological Centre (EMSC), lansir DW.
Selasa dini hari, gempa juga mengguncang daerah Xinjiang dengan kekuatan 5,5 magnitudo, kata China Earthquake Networks Center (CENC).
Hari Selasa pemerintah China memutuskan untuk mengalokasikan sekitar 200 juta yuan atau sekitar$28 juta untuk upaya penyelamatan dan bantuan kemanusiaan.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *