Nahuel Molina Tidak Terlena dengan Start Gemilang Atletico Madrid

OLAHRAGA151 Dilihat

InfoMalangRaya, Indonesia – Nahuel Molina tidak mau terlena dengan keberhasilan Atletico Madrid di awal musim 2023-24. Molina pun tidak tertarik membahas kans Los Rojiblancos membawa pulang trofi Liga Spanyol.

Atletico mengawali perjalanannya di Liga Spanyol 2023-24 dengan gemilang. Mereka saat ini duduk di posisi kedua klasemen dengan perolehan tujuh poin dari tiga pertandingan.

Getty Images

“Kami selalu berkompetisi untuk menjadi juara di semua kompetisi. Tapi, musim baru dimulai dan masih sangat panjang,” tegas Molina seperti dikutip Football5Star dari Diario AS.

“Kami harus siap berjuang keras dan menggunakan seluruh tenaga agar bisa tampil konsisten dan menjadi juara,” katanya menambahkan.

NAHUEL MOLINA BELUM PIKIRKAN TIMNAS ARGENTINA

Molina kemungkinan besar bakal menjadi anggota skuat timnas Argentina yang akan tampil di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2024 pada awal September mendatang. Albiceleste bakal mengumumkan nama-nama pemainnya dalam waktu dekat.

Molina mengaku tidak mau memusingkan dengan tempatnya di skuat Argentina. Namun, bek berumur 25 tahun itu nerjanji akan memberikan yang terbaik apabila kembali dipercaya masuk skuat Argentina.

Istimewa

“Kita masih harus menunggu daftar pemain yang masuk skuat tim nasional. Setiap pertandingan di babak kualifikasi pasti akan berjalan dengan tangguh dan kami semua harus siap memberikan yang terbaik,” tuntasnya.

Molina telah menjadi anggota skuat Albiceleste semenjak 2021. Mantan pemain Udinese itu kini telah berhasil mengoleksi 30 caps.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *