Peduli Sanitasi, Kodim 0833/Kota Malang Bangunkan Jamban Warga

MALANG RAYA124 Dilihat

InfoMalangRaya – Dalam rangka memperingati HUT ke-78 TNI Tahun 2023, Kodim 0833/Kota Malang melaksanakan kegiatan Bakti TNI “Peduli Sanitasi”. Untuk mensukseskan program jambanisasi sebagai fasilitas umum yang diperuntukan bagi masyarakat yang belum mempunyai jamban di wilayah Kota Malang.

Bertempat di Jl. Pelabuhan Bakahuni, RT.01 RW. 01 Kelurahan Bakalan Krajan, Kecamatan Sukun Kota Malang, Senin (6/11/2023).

Babinsa Koramil 0833/04 Sukun, Kelurahan Bakalankrajan Serda Gin Gin Ahmad Wahyudi selalu aktif membantu warga binaanya dalam pembangunan jamban bagi warga binaannya di wilayah.

“Selain membantu mengerjakan pembuatan Jamban, kami juga memberikan edukasi kepada warga tentang perawatan dan penggunaan jamban yang benar, agar selalu dijaga kebersihanya untuk mencegah penyebaran penyakit,” ungkapnya.

“Karena dengan adanya fasilitas jamban yang layak, warga dapat hidup dengan lebih sehat dan terhindar dari penyebaran segala penyakit, seperti diare, disentri dan sebagainya,” tuturnya.

Salah satu warga, ibu Ngatemi, mengucapkan terimakasih Kepada Kodim 0833 atas bantuan pembangunan Jamban ini karena sangat membantu, semoga bermanfaat dan menjadi ladang ibadah Bapak TNI.(*)
The post Peduli Sanitasi, Kodim 0833/Kota Malang Bangunkan Jamban Warga appeared first on infomalangraya.com.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *