Infomalangraya.com, Indonesia – Venezia akan melakukan tes akhir kepada Jay Idzes terkait penyakitnya, pada pekan depan. Nantinya, sang pemain akan dites terlebih dahulu untuk melihat kondisi fisiknya saat ini.
Seperti diketahui, pemain yang baru saja resmi jadi WNI itu sempat didiagnosis mengidap penyakit Trombosis Vena oleh klubnya, Venezia. Penyakit yang diidap oleh Jay sendiri didiagnosis setelah sang pemain dilarikan ke rumah sakit, Oktober lalu. Setelah beberapa waktu berselang, Venezia pun akhirnya mengeluarkan pernyataan soal penyakit pemain mudanya itu.
Klub Serie B itu mengumumkan kalau Jay Idzes mengidap penyakit Trombosis Vena yang merupakan penggumpalan darah. Tak cuma itu, Jay juga dikonfirmas sakit Emboli Paru yang merupakan penyumbatan pembuluh darah arteru paru-paru.
Pekan depan, dokter tim Venezia, Filippo Vittadini, akan memutuskan masa depan buat Jay Idzes. Dia akan melakukan serangkaian tes untuk memastikan, apakah sang pemain bisa terus main bola atau tidak.
“Seperti yang kita tahu, Jay Idzes berada dalam suatu kondisi medis, bukan cedera olahraga, dan harus ditangani dari sudut pandang yang berbeda. Diagnosis yang tepat sesegera mungkin bisa membuat kami memiliki jalur terapi yang cukup cepat dan tepat,” kata Vittadini dikutip Tutto Venezia Sport.
“Kini kami bera pada titik di mana kami harus mengambil langkah terakhir untuk membawanya kembali ke tim. Pekan depan kami akan melakukan beberapa tes akhir yang dapat memberi tahu kami apakah pemain tersebut dapat kembali ke tim dalam beberapa minggu ke depan seperti yang kami harapkan,” sambung dia.
Jay Idzes Diharap Bisa Segera Debut dengan Timnas Indonesia
Resminya Jay Idzes menjadi WNI jelas bikin publik menantikan kapan sang pemain bakalan debut. PSSI pun mengindikasikan kalau sang pemain akan segera debut lawan Vietnam.
“Kami masih berharap di bulan Maret nanti ada kualifikasi Piala Dunia yang menghadapi Vietnam dan tiga pertandingan lainnya home, satu away (Grup F Putaran Kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia),” ungkap anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI, Endri Erawan.