Penyaluran ZIS BSI Maslahat sampai Bulan November 2023

InfoMalangRaya.com – BSI Maslahat, yang merupakan mitra strategis PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI), sampai bulan November 2023 telah menyalurkan dana Zakat, Infaq, Shodaqoh dan Wakaf (ZISWAF) dan Corporat Social Responsibility (CSR) sebesar Rp 154 Miliar kepada ratusan ribu penerima manfaat.
Dana tersebut terbagi menjadi zakat sebesar Rp7,8 miliar, infak Rp74,7 miliar, dan dana sosial sebesar Rp21,5 miliar. UPZ BSI juga memberikan kontribusi sebesar Rp50,3 miliar untuk mendukung sektor pendidikan, kesehatan, ekonomi, kemanusiaan, serta dakwah dan advokasi.
Dana yang berasal dari para donatur baik dari masyarakat umum, karyawan BSI, nasabah BSI maupun kemitraan strategis UPZ BSI ini di salurkan ke berbagai program charitas maupun pemberdayaan.
Dalam menjalankan program-program pemberdayaan masyarakayat BSI dan BSI Maslahat berkolaborasi dengan Badan Amil Zakat Nasional Republik Indonesia (BAZNAS), Badan Wakaf Indonesia (BWI), serta melibatkan seluruh pemangku kepentingan (stakeholder) sebagai komitmennya untuk bersinergi meluaskan maslahat.
Program Unggulan BSI Maslahat
Lembaga ZISWAF yang baru saja meraih empat penghargaan dalam ajang Indonesia Fundraising Awards (IFA) 2023 pada 13 Desember ini memiliki berbagai program unggulan di 5 bidang. Pertama, di bidang pemberdayaan ekonomi, BSI Maslahat memiliki Desa BSI Maslahat dan BSI Maslahat Sociopreneur.
Satu dari 25 ribu penerima manfaat BSI Sociopreneur, Rizky Fadhillah mengungkapkan dirinya sangat terbantu dengan program tersebut.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada BSI Maslahat dan kedua orangtua yang selalu mendukung saya. Tentunya dengan bantuan dari BSI Maslahat sehingga Stone Outdoor bisa tumbuh dan memberi layanan yang lebih baik kepada pelanggan,” ujar Rizky, owner persewaan perlengkapan gunung dan outdoor penerima awardee BSI Maslahat Sociopreneur 2022.
Kedua, di bidang kesehatan, BSI Maslahat menjalankan program BSI Health Security, Pesantren Sehat BSI Maslahat dan cek kesehatan gratis.
Ketiga, bidang pendidikan, BSI Maslahat memiliki program bernama BSI Maslahat Scholarship dan Sahabat Pelajar BSI Maslahat yang telah membantu lebih dari 11 ribu penerima manfaat.
Keempat, di bidang dakwah BSI Maslahat menyalurkan dana melalui program seperti Takmir Bootcamp dan dukungan kafalah takmir yang maslahatnya telah dirasakan lebih dari 103 penerima manfaat.
Kelima, bidang kemanusiaan yang menjadi penyumbang terbesar penyaluran manfaat. Program-program yang dilaksanakan antara lain yaitu Respon Cepat Kebencanaan dan Desa Tangguh BSI Maslahat.
Bantuan Kemanusiaan untuk Palestina
Terbaru, BSI Maslahat juga mendapat amanat untuk mengirim dan menyalurkan bantuan kepada penduduk Palestina di Jalur Gaza untuk meringankan penderitaan. Bantuan Palestina itu disalurkan melalui dua tahap, yang pertama melalui mitra lokal BSI Maslahat di Palestina, yakni Al-Khair Foundation Gaza.
Bantuan senilai Rp 1 miliar ini mencakup paket medis dan pangan sebanyak 1 truk angkutan, 400 paket makanan siap saji, 1.500 paket makanan hangat, dan 240 paket selimut. Bantuan ini akan disalurkan ke rumah sakit, pusat pengungsian, hingga langsung ke tangan masyarakat Palestina.
Sebagai lembaga ziswaf amanah dan profesional, dalam penyaluran bantuan kemanusiaan untuk Palestina tahap keduanya, BSI Maslahat bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI.
Bantuan senilai Rp 1,32 miliar ini akan disalurkan nantinya dalam bentuk Hygiene Kit, Perlengkapan Musim Dingin, Makanan, Kruk Lengan, Perlengkapan Medis, Selimut, Air Mineral, Pakaian, Sleeping Bag dan Box Container.
Tujuan bantuan ini adalah membentuk kepedulian kemanusiaan dalam meminimalkan korban kemanusiaan internasional. Selain itu bantuan ini juga bertujuan untuk memberikan dukungan dan pelayanan pada korban bencana kemanusiaan internasional. Pengiriman bantuan akan dilakukan dengan Kapal Perang TNI AL (KRI TNI AL).
Barang-barang bantuan akan di re-packing sesuai standar pengiriman barang luar negeri dibantu relawan kemanusiaan, Pramuka, dan anggota TNI. Perkiraan kapal tiba di Mesir awal Desember 2023 dan un-loading di Mesir akan bekerjasama dengan Egyptian Red Crescent (ERC) dan KBRI Kairo. Dilanjutkan melalui jalur darat menuju perbatasan Rafah.
Hingga kini, BSI Maslahat masih terus melakukan penggalangan dana untuk dapat menampung besarnya solidaritas kemanusiaan dari seluruh masyarakat Indonesia untuk membantu rakyat Palestina. Sampai 23 November 2023 total donasi untuk Palestina yang terkumpul sebesar Rp4,4 miliar.
BSI Maslahat merupakan mitra strategis dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) dalam melakukan penyaluran dan penghimpunan dana ZISWAF, CSR dan Dana Sosial yang berpacu pada indikator sustainability. Sehingga pemanfaatan programnya dapat berdampak luas.
Pada tahun ini, BSI Maslahat mempunyai campaign dan produk baru diantaranya Give 20K dan goamal.org. Untuk program campaign Give 20K meliputi, ekonomi, pendidikan, kemanusiaan, masjid dan lain sebagainya.
Sedangkan goamal.org adalah platform sedekah online penghimpun dana zakat, infak, dan wakaf yang dikelola oleh BSI Maslahat. dengan goamal.org, sahabat bisa berdonasi semudah scan Qris. selain itu, pembayaran donasi sahabat bisa berapa saja, dimana saja, dan kapan saja.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *