Infomalangraya –
IMR, Malang : Kabar duka kembali menyelimuti petugas Pemilih 2024, kali ini dari anggota satlinmas Kelurahan Arjosari Kota Malang yang meninggal dunia akibat kelelahan usai melakukan tugasnya menjaga TPS ditempatnya.Anggota satlinmas itu adalah Marjani, umur 66 tahun, warga RT 06 R W 02 Kelurahan Arjosari, meninggal dunia pada hari senin, 19 Februari 2024 pukul 05.30 wib di rumahnya dan telah dimakamkan di TPU Arjosari jam 09.30 WIB. Istri Marjani, Siti Khoiriyah kepada RRI menuturkan, sebelum bertugas awalnya itu memang sudah sakit namun sudah ke dokter dan didiagnosa sakit lambung. Kemudian merasa sudah tidak sakit Marjani melanjutkan tugasnya menjaga TPS hingga usai proses perhitungan. Kemudian esok harinya Minggu (18/2/2024) masuk kerja malam namun lagi-lagi tidak enak badan.”Kebetulan Bapak ini satpam kerjanya, kemudian izin tidak masuk kerja,” katanyaSelanjutnya pada Senin pagi (19/2/2024) saat hendak berangkat bekerja dan mengeluarkan sepeda motornya tiba-tiba Marjani terduduk dilantai dan tidak sadarkan diri kemudian dibopong ke tempat tidur oleh istri dan adikanya dan disaat itulah Marjani menghembuskan nafas terakhirnya.”Keluahanya hanya capek, aku tak istirahat hanya bilang gitu, tidak ada keluhan lainya seperti pusing atau sakir perut,” ujarnya.Ia juga menambahkan, sejauh ini belum ada santunan dari pihak terkait yang menugaskan dirinya, namun seperti yang terjadi pada petugas meninggal dunia akan mendapatkan santunan Rp 36 juta dan uang pemakaman sebesar Rp 10 juta.
Leave a Comment
Leave a Comment