Prediksi: Club Brugge vs Aston Villa

OLAHRAGA25 Dilihat
PREDIKSI HASIL
WhoScored
Brugge 2-1 Aston Villa
Predictz
Brugge 1-1 Aston Villa
Forebet
Brugge 2-0 Aston Villa
FOOTBALL5STAR
BRUGGE 1-1 ASTON VILLA
Stadion Jan Breydel, Rabu (5/3/2025) pukul 00.45 WIB (Vidio)

Infomalangraya.com, Indonesia – Pada dasarnya ada perbedaan antara mayoritas prediksi dengan bursa taruhan untuk partai Club Brugge vs Aston Villa pada leg I babak 16 besar Liga Champions 2024-25 ini. Mayoritas prediksi cenderung meyakini tuan rumah tak akan kalah. Sementara itu, bursa taruhan justru lebih mengunggulkan tim tamu.

Meskipun demikian, ada juga kesamaan dari gambaran dari berbagai prediksi dan bursa taruhan. Itu adalah menyangkut skor akhir yang akan ketat dan cenderung imbang. Berbagai prediksi jelas-jelas memasang hasil imbang. Adapun di bursa taruhan, skor yang paling difavoritkan adalah 1-1. Lima skor berikutnya pun ketat.

Hal yang membuat Brugge cukup diunggulkan berbagai prediksi adalah hasil pertemuan pada fase liga lalu. Kala itu, mereka menang 1-0. lalu, Aston Villa pun tak punya rekor bagus saat melawat ke Belgia. The Gunners hanya meraup 1 kali seri dan 2 kali kalah dalam 3 lawatan terdahulu ke negeri itu.

Sementara itu, The Villans diunggulkan di bursa taruhan antara lain karena tren yang lebih baik. Tim asuhan Mikel Arteta hanya 1 kali kalah dalam 6 pertandingan terakhir. Adapun Brugge justru tak memenangi 2 pertandingan terakhir. Meskipun demikian, patut dicatat, Aston Villa hanya memenangi 1 dari 7 laga tandang terakhir.

REKOR PERTEMUAN
TREN PERFORMA
STATISTIK MENARIK
  • Sepanjang sejarah, pertarungan Club Brugge vs Aston Villa baru terjadi 1 kali. hasilnya, Brugge menang 1-0.
  • Partai Brugge vs Aston Villa pada leg I babak 16 besar Liga Champions 2024-25 ini adalah ulangan pertemuan pada fase liga, 6 Oktober 2024. Kala itu, De Blau-Zwart menang 1-0.
  • Rekor Brugge vs klub Inggris: 8 menang, 5 seri, 18 kalah.
  • Di kandang sendiri, Brugge meraih 7 kemenangan dari 14 kesempatan terdahulu menjamu tim Inggris (3 seri, 4 kalah).
  • Arsenal hanya memetik 1 kemenangan dari 5 kesempatan terdahulu melawan klub Belgia (1 seri, 3 kalah).
  • The Gunners tak menang pada 3 lawatan terdahulu ke Belgia (1 seri, 2 kalah).
  • Brugge hanya 1 kali kalah dalam 6 pertandingan terakhir (3 menang, 2 seri).
  • Tim asuhan Nicky Hayen selalu mencetak gol pada 8 partai terkahir di semua ajang.
  • Tak ada tim yang clean sheet pada 5 laga terakhir De Blau-Zwart.
  • Ferran Jutgla selalu mencetak gol pada 3 partai terakhir Brugge.
  • De Blau-Zwart kalah pada laga kandang terakhir. Sebelumnya, mereka tak kalah dalam 13 laga beruntun di Jan Breydel (10 menang, 3 seri).
  • Skor selalu ketat pada pada 5 partai kandang terakhir Brugge. Jika tak imbang, salah satu tim menang dengan keunggulan hanya 1 gol.
  • Aston Villa hanya 1 kalah pada 6 pertandingan terakhir (3 menang, 2 seri).
  • The Villans selalu mencetak gol pada 5 partai terakhir.
  • Tim asuhan Unai Emery clean sheet pada laga terakhir. Sebelumnya, mereka selalu kebobolan dalam 10 pertandingan beruntun.
  • Marco Asensio mencetak gol pada 2 dari 3 partai terakhir Aston Villa. Dia total mencetak 4 gol.
  • The Villans hanya 1 kali menang dalam 7 pertandingan tandang terakhir (1 seri, 5 kalah).
  • Ollie Watkins mencetak 2 dari 4 gol tandang terakhir Aston Villa.
PELATIH
  • Pertandingan Club Brugge vs Aston Villa pada leg I babak 16 besar Liga Champions 2024-25 ini akan jadi adu taktik ke-2 antara Nicky Hayen dengan Unai Emery.
  • Pada adu taktik pertama, 6 November 2024, Hayen membawa Brugge menang 1-0 atas Aston Villa yang dilatih Emery di kandang sendiri.
  • Pertemuan pertama dengan Emery pada November lalu adalah kesempatan pertama Hayen melawan Aston Villa.
  • Rekor Emery vs Brugge: 1 menang, 1 seri, 2 kalah.
  • Tim yang ditangani Emery tak pernah kebobolan lebih dari 1 gol setiap kali melawan Brugge.
  • Emery selalu membawa tim asuhannya kalah 0-1 pada 2 lawatan terdahulu ke Stadion Jan Breydel.
WASIT
  • Partai Club Brugge vs Aston Villa pada leg I babak 16 besar Liga Champions 2024-25 ini akan dipimpin wasit Joao Pinheiro dari Portugal.
  • Rekor Pinheiro musim ini: 15 kali tuan rumah menang, 4 kali seri, 10 kali tamu menang.
  • Tak tercipta hasil imbang pada 6 pertandingan terdahulu di Liga Champions yang diwasiti Pinheiro. Rinciannya, 4 kali tuan rumah menang dan 2 kali tamu menang.
  • Bagi Brugge, inilah kali pertama menjalani laga dengan diwasiti Pinheiro.
  • Sebelum ini, Aston Villa sempat sekali dipimpin Pinheiro, yakni saat menang 2-0 atas Bologna di kandang sendiri pada 22 Oktober 2024.
PEMAIN KUNCI

BRUGGE

Top Scorer: Ferran Jutgla, Chemsdine Talbi (2 Gol)
Top Assist: Hans Vanaken, Hugo Vetlesen, Ferran Jutgla, Christos Tzolis, Chemsdine Talbi, Raphael Onyedika (1 Assist)
Top Rating: Brandon Mechele (6,82)

ASTON VILLA

Top Scorer: Morgan Rogers, Jhon Duran (3 Gol)
Top Assist: Ollie Watkins (4 Assist)
Top Rating: Emiliano Martinez (7,30)

Statistik di Liga Champions 2024-25 menurut WhoScored

BERITA KEDUA TIM
  • Brugge: Hanya satu pemain yang dipastikan absen pada laga Club Brugge vs Aston Villa kali ini. Dia adalah Raphael Onyedika yang mengalami cedera.
  • Aston Villa: Pau Torres dan Ross Barkley cedera, sedangkan Matty Cash, Amadou Onana, dan Tyrone Mings tak dalam kondisi prima.
PRAKIRAAN FORMASI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *