InfoMalangRaya –
IMR, Jakarta: Wakil Presiden Ma’ruf Amin menerima audiensi Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) Khofifah Indar Parawansa, Kamis (18/1/2024). Pertemuan berlangsung di kediaman dinas Wapres, Jakarta Pusat. Khofifah datang menyampaikan beberapa hal penting, termasuk mengundang Wapres menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Muslimat NU. Serta, menghadiri HUT 101 Nahdatul Ulama.“Alhamdulillah, kami diterima oleh Bapak Wakil Presiden Republik Indonesia dan kami pada dasarnya sowan (beraudiensi) kepada beliau. Bersama jajaran panitia HUT 101 Nahdatul Ulama dan 78 Muslimat NU,” ujar Khofifah dalam keterangannya seusai pertemuan. Menurut Khofifah, acara rencananya akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Sabtu (20/1/2024) mendatang. Pihaknya memperkirakan acara akan dihadiri oleh lebih dari 150 ribu jamaah Muslimat NU. “Dari jajaran Muslimat saja yang terkonfirmasi sudah 2.995 bus per dua hari yang lalu. Jadi, insya Allah tidak kurang dari 150 ribu dari Muslimat NU yang akan hadir ke GBK,” katanya. Khofifah Indar Parawansa dalam kapasitas sebagai Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muslimat Nahdlatul Ulama (NU), mengundang Wapres menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Muslimat NU dan HUT 101 Nahdatul Ulama, Sabtu (20/1/2024) (Foto: Setwapres RI/Ist) Khofifah mengungkapkan, dari hasil pertemuannya diketahui Wapres tidak dapat hadir. Sebab, Wapres pada saat yang bersamaan telah terjadwal melakukan kunjungan kerja ke Provinsi Jawa Timur. “Tapi, bahwa konfirmasi dari beliau, beliau pada saat yang sama sudah ada tugas kunjungan kerja di Jawa Timur. Maka kami mohon doa dan beliau berkenan memimpin doa untuk kami semua untuk kelancaran kegiatan,” ucap Khofifah.Sementara, pertemuan bersama Wapres juga dimanfaatkan Khofifah terkait pengembangan perguruan tinggi di lingkungan NU. Saat ini terdapat 184 perguruan tinggi di lingkungan NU. Dalam kapasitasnya sebagai Gubernur Jatim, Khofifah melaporkan perkembangan industri halal di provinsi itu. Salah satunya rencana penandatanganan nota kesepahaman dengan Islamic Development Bank (IDB), untuk kerja sama sektor halal pekan depan.
Leave a Comment
Leave a Comment