Toni Kroos Berharap Nasib Jude Bellingham Tak Seperti Eden Hazard

OLAHRAGA332 Dilihat

InfoMalangRaya, Indonesia – Toni Kroos sangat senang dengan keberhasilan Real Madrid mengamankan tanda tangan Jude Bellingham dari Borussia Dortmund. Ia pun berharap karier Bellingham di ibu kota Spanyol bisa berkembang dan tidak mengalami nasib serupa seperti Eden Hazard.

Bellingham menjadi rekrutan termahal dalam sejarah Los Blancos, memecahkan rekor yang sebelumnya dimiliki Hazard. Hazard yang datang dengan banderol 100 juta euro pada 2019 lalu gagal menunjukkan performa terbaiknya dan sang pemain resmi didepak pada akhir Mei lalu.

Istimewa

“Ada seorang pemain di Madrid yang datang dengan harga mahal. Tapi, kariernya malah mati di Madrid,” ujar Kroos seperti dikutip Football5Star dari laman Football Espana.

“Dia datang dengan harga mahal dan saya rasa semua orang sepakat dia bukanlah rekrutan yang bagus. Mari sama-sama optimistis dengan transfer Bellingham,” sambung gelandang berpaspor Jerman itu.

TONI KROOS BERHARAP BELLINGHAM TIDAK KEHILANGAN SENTUHAN MAGISNYA

Lebih lanjut, Kroos merasa Bellingham merupakan sosok tepat untuk menjamin masa depan lini tengah Los Blancos. Ia pun berharap Bellingham bisa menunjukkan performa maksimal seperti ketika memperkuat Borussia Dortmund.

“Bellingham adalah pemain top yang diinginkan banyak tim besar. Dia punya kombinasi tepat antara usia dan kemampuan. Dia telah matang meski masih sangat muda.”

Istimewa

“Jika Madrid bersedia mengeluarkan banyak uang untuk Bellingham, maka saya berharap dia bisa menjadi bintang di sini. Jika dia setidaknya bisa menunjukkan performa seperti di Dortmund, maka dia akan menjadi rekrutan bagus,” tuntas Kroos.

Bellingham telah resmi diikat dengan kontrak jangka panjang berdurasi enam tahun. Gelandang berumur 19 tahun itu bakal dipresentasikan dalam beberapa pekan ke depan setelah menyelesaikan tugas bersama timnas Inggris.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *