Union Berlin Tertarik Angkut Leonardo Bonucci

OLAHRAGA204 Dilihat

InfoMalangRaya, Indonesia – Union Berlin menjadi tim terbaru yang dikaitkan dengan bek veteran Juventus, Leonardo Bonucci. Sky Sport Italia menyebut Union tengah bernegosiasi dengan perwakilan Bonucci.

Sky Sport Italia mengatakan negosiasi antara Bonucci dengan Union telah berlangsung selama beberapa hari. Negosiasi ini pun diyakini bakal berujung kepada kepindahan Bonucci ke Jerman.

Istimewa

Bonucci tidak mendapat tempat dalam rencana Juventus untuk musim 2023-24. Bek sentral berumur 36 tahun itu pun telah dibekukan dari skuat utama Bianconeri semenjak awal musim panas 2023.

Sebelum statusnya dibekukan, Bonucci telah kehilangan tempat di starting XI Juventus. Pada musim 2022-23, Bonucci hanya tampil sembilan kali sebagai starter di liga.

UNION BERLIN TENGAH BERUPAYA DATANGKAN ROBIN GOSENS

Bonucci bukanlah satu-satunya pemain Liga Italia yang ada dalam radar Union. Klub ibu kota Jerman itu juga tengah berupaya mendatangkan Robin Gosens dari Inter Milan.

Negosiasi transfer Gosens telah berlangsung selama beberapa pekan. Pakar bursa transfer, Gianluca Di Marzio, mengatakan Inter telah memberi lampu hijau transfer Gosens ke Jerman.

Istimewa

Di Marzio mengatakan Union bakal menebus Gosens dengan banderol 15 juta euro. Angka tersebut bakal membuat Gosens tercatat sebagai pembelian termahal dalam sejarah Union.

Rekor tersebut saat ini dimiliki Josip Juranovic. Pada Januari 2023 lalu, Union mengeluarkan dana sebesar 8,5 juta euro untuk mendaratkan Juranovic dari Celtic.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *