Fabio Capello Terkesima Lihat Lini Tengah Inter Milan

OLAHRAGA166 Dilihat

InfoMalangRaya, Indonesia – Fabio Capello mengaku sangat terkesan dengan kualitas serta kedalaman di lini tengah Inter Milan. Capello menilai lini tengah merupakan titik terkuat La Beneamata.

Pada musim panas 2023 lalu, Inter kehilangan pilar penting di lini tengah, Marcelo Brozovic. Akan tetapi, kepergian Brozovic nampaknya tidak memiliki dampak berarti karena Nicolo Barella, Hakan Calhanoglu serta Henrikh Mkhitaryan mampu menunjukkan performa konsisten sepanjang musim 2023-24.

Istimewa

“Kekuatan terbesar Inter ada di lini tengah. Mereka punya kombinasi sempurna antara kualitas, kewaspadaan akan bahaya milik lawan serta visi permainan,” ujar Capello seperti dikutip Football5Star dari laman Football Italia.

“Calhanoglu adalah orkestrator kelas dunia sementara Barella dan Mkhitaryan sangat cerdas secara taktik dan punya kualitas luar biasa,” sambung pria berumur 77 tahun itu.

KUALITAS SKUAT INTER MILAN BELUM SETARA MANCHESTER CITY DAN REAL MADRID

Meski melempar pujian tinggi, Capello menilai Inter bukanlah tim dengan kualitas skuat terbaik di Eropa. Capello merasa skuat La Beneamata berada satu level di bawah Manchester City dan Real Madrid.

“Jika dilihat dari kualitas skuat secara keseluruhan, Inter berada satu level di bawah Manchester City dan Real Madrid. Tapi, Inter merupakan salah satu dengan lini tengah terbaik di seluruh dunia,” tuntas Capello.

Istimewa

Skuat besutan Simone Inzaghi tampil luar biasa di Serie A. Mereka mampu meraup 35 poin dengan catatan 11 menang dan dua kali imbang dari 14 pertandingan.

La Beneamata juga berhasil menunjukkan performa gemilang di Liga Champions. Mereka berhak melaju ke babak 16 besar berkat keberhasilan meraih 11 poin dari lima pertandingan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *